TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jangan Galau Girls, Ini 5 Cara Hibur Diri Setelah Putus dari Pacar

Semua orang pasti mengalami sakit hati

w.eharmony.com

Medan, IDN Times - Rasa sakit hati akan dirasakan setiap orang walau beda porsinya. Sebagai manusia biasa pasti kita pernah merasakan sakit hati. Bahkan ada yang awet memendam rasa sakit hati yang mendalam. Ada pula yang santai dan menganggap lalu masalah yang terjadi.

Jika kamu sedang mengalaminya, santai lah sejenak, tenangkan dirimu denga 5 cara ini untuk menyikapi rasa sakit hatimu!

1. Berdamai dengan dirimu, kubur semua kenangan

Photo by elizabeth lies on Unsplash

Berdamai dengan patah hati bukan berarti kamu harus membiarkan rasa luka terus mengganjal di dada. Semua itu perlu dikeluarkan agar tak tersimpan menjadi penyakit yang bisa membuatmu semakin kesal kemudian hari.

Bagaimana cara menghilangkannya? Atur jadwal liburmu, pergilah traveling. Tinggalkan dan kubur semua kenanganmu di perjalananmu nanti, ya.

Baca Juga: Beranikan Diri, 5 Tips Meminta Maaf Setelah Melakukan Ghosting

2. Mengoreksi diri, agar tak terjadi kesalahan yang sama

unsplash.com/Tamara Bellis

Kepahitan ini terjadi pasti karena akibat diri kita sendiri juga. Mustahil bila kita setiap saat bisa berperilaku baik tanpa memiliki kekurangan.

Makanya wajib untuk mengoreksi sikap pribadi agar momen ini dapat menjadi pelajaran berarti. Kamu harus mengambil sisi baik yang tersimpan di balik situasi yang kelam. 

3. Habiskan waktumu untuk sendiri

unsplash.com/brooke cagle

Poin penting yang harus kamu lakukan, menerima keadaan dan berdamai dengan sakit hati. Tenang saja, kamu gak sendirian kok. Semua orang pasti merasakan ini. 

Selanjutnya, kamu harus segera mencari solusi untuk menenangkan dirimu, ya. Seperti hang out bareng teman, kumpul keluarga, atau me time.

4. Cintai dan bebaskan dirimu

Unsplash.com/Pau Casals

Berikutnya, kamu harus bersikap mencintai diri sendiri lebih dari sebelumnya. Dirimu telah hancur dan terluka maka butuh sesuatu yang bisa mengobati itu semua. Jangan memaksakan untuk bisa bangkit terlalu cepat.

Segera bebaskan dirimu dari semua kenangan masa lalu yang sudah terjadi. Tak perlu disesali juga, ya.

Berita Terkini Lainnya