TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Merawat Setir Mobil agar Tak Mudah Rusak, Tetap Nyaman!

Mengemudi tetap terasa nyaman dengan setir yang terawat

ilustrasi dashboard mobil (unsplash.com/@nicolaiberntsen)

Setir mobil menjadi komponen yang tidak kalah penting untuk dirawat dengan baik agar tidak sampai menimbulkan kerusakan. Bagaimana pun juga setir mobil menjadi bagian yang sangat krusial karena memang digunakan untuk mengarahkan mobil dengan baik pada saat mengemudi nanti.

Tidak heran rasanya apabila merawat setir mobil perlu dilakukan secara rutin agar nantinya tetap bersih dan tidak rentan mengalami kotor. Oleh sebab itu, kamu bisa melakukan beberapa tips berikut ini dalam merawat setir mobil agar tidak mudah rusak dan kotor.

1. Gunakan material yang tepat pada setir

ilustrasi dashboard mobil (unsplash.com/@samuele_piccarini)

Tips pertama yang mungkin bisa kamu terapkan pada mobilmu adalah dengan menggunakan material yang tepat untuk seti.  Mungkin beberapa setir mobil memiliki material bawaan pabrikan, sehingga memang tidak bisa kamu pilih sebelumnya.

Jika memang kamu ingin melakukan modifikasi terhadap material pada setir mobil maka tentu saja hal tersebut bisa dilakukan. Terpenting kamu harus memastikan bahwa material tersebut memang tepat agar nantinya tidak sampai menimbulkan ketidaknyamanan pada saat mengemudi.

2. Membersihkannya sesuai material pada setir

ilustrasi dashboard mobil (unsplash.com/@garilens)

Membersihkan setir mobil secara rutin tentu menjadi satu hal yang perlu kamu lakukan setiap harinya. Bagaimana pun juga setir mobil tentu akan sangat rentan sekali mengalami kotor apalagi jika kamu memang mengemudikan mobil hampir setiap hari.

Untuk membersihkan setir mobil sebetulnya bisa kamu sesuaikan kembali dengan material seperti misalnya apabila setir mobil tersebut memiliki bahan busa, maka bisa menggunakan vacuum cleaner. Namun, jika ternyata setir mobilmu menggunakan material seperti kulit atau vinyl, maka kamu bisa menggosoknya hingga kotoran yang menempel bisa bersih dan terangkat maksimal.

Baca Juga: 5 Hal yang Dilakukan saat Rem Mobil Blong di Jalan, Jangan Panik!

3. Tidak memegang setir dengan tangan basah

ilustrasi mengendarai mobil (unsplash.com/@jennyueberberg)

Kamu perlu ingat bahwa pada saat mengemudi ternyata ada aturan tersendiri sebelum memegang setir. Salah satu aturannya adalah dengan tidak memegang setir sembarangan dalam kondisi tangan yang basah, apalagi jika ternyata setir mobilmu menggunakan material busa atau bahan.

Tentunya dikhawatirkan tangan basah tersebut akan membuat setir mobilmu menjadi mudah bau dan memunculkan jamur pada area tersebut karena terasa lembab. Selain itu, tangan yang basah juga akan membuat proses mengemudi jadi mudah selip pada bagian setirnya, apalagi jika menggunakan material vinyl atau pun kulit.

4. Hindari penggunaan aksesoris yang bisa menggores setir

ilustrasi mengendarai mobil (unsplash.com/@athul_artistry)

Beberapa orang mungkin ada yang gemar sekali menggunakan aksesoris pada saat menyetir mobil. Padahal sebetulnya kamu perlu berhati-hati dalam menggunakan aksesoris ketika menyetir mobil, sebab hal ini bisa menyebabkan dampak yang cukup serius pada bagian setir.

Dampak tersebut adalah bisa menyebabkan terjadinya goresan pada material stir. Itulah mengapa sebaiknya kamu dapat menyetir mobil dengan tangan kosong tanpa aksesoris, sehingga nantinya bisa meminimalisir risiko goresan yang mungkin terjadi.

Verified Writer

Brilian Damani

Sudah membaca hari ini?

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya