Laga Pembuka K League 1 2020, Lee Dong-gook Langsung Tebar Pesona!

Kick off K League 1 musim 2020 dilangsungkan tanpa penonton

Jakarta, IDN Times - Berminggu-minggu tanpa siaran sepak bola karena pandemik virus corona di dunia, ajang K League 1 musim 2020 yang resmi dimulai hari ini, Jumat (8/5) malam waktu Indonesia, benar-benar menyita atensi. Di musim baru ini, juara bertahan Jeonbuk Hyundai sukses menjinakkan lawannya, Suwon Bluewings, dengan skor 1-0.

Laga yang dihelat di Jeonju World Cup Stadium ini dilangsungkan tanpa penonton dan dilaksanakan dengan protokol keamanan dan kesehatan yang amat ketat. Ditambah lagi, laga ini jadi begitu bersejarah mengingat ini kali pertama sepak bola kembali dilangsungkan ketika dunia tengah dicekam situasi pandemik COVID-19.

Mengantisipasi laga seru ini sendiri, K League menyiapkan acara live melalui semua kanal media sosial mereka, terutama di linimasa Twitter yang mendapat banyak atensi warganet. Tercatat, beberapa akun berita ternama seperti Standard Sport, BBC, Squawka, dan ESPN melakukan livetweet untuk memantau jalannya laga yang sarat makna ini.

Di laga sengit ini sendiri, gol semata wayang legenda hidup sepak bola Korea Selatan, Lee Dong-gook, menjadi pembeda. Lee mencetak gol penentu kemenangan memanfaatkan sepak pojok pada menit ke-82 sekaligus menegaskan statusnya sebagai salah satu sosok ikonik di sepak bola Negeri Ginseng.

Di beberapa waktu dan hari ke depan, K League 1 dan K League 2 akan tetap menghibur khalayak dengan tayangan sepak bola secara langsung yang bisa disaksikan dengan streaming di Twitter dan Facebook.

Football is back!

Baca Juga: Kompetisi Terhenti, Ini Team of the Season Premier League Sejauh Ini

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria

Berita Terkini Lainnya