PSDS Melaju, Ini Daftar Tim yang Lolos 8 Besar Piala Soeratin U-17

Medan, IDN Times - PSDS Junior memastikan satu tempat di babak 8 Besar Piala Soeratin U-17. Itu setelah Traktor Kuning muda membungkam PSKTS Tebing Tinggi dengan skor 1-0 di Stadion Kebun Bunga, Kamis (30/12/2021).
Gol kemenangan PSDS diceploskan pemain pengganti Rizki Putra menit ke-69.
1. PSDS koleksi 9 poin
PSDS junior lolos setelah mengunci 9 poin di fase grup. Sebelumnya mereka menumbangkan Bansar FC 2-0 dan Poslab 4-1.
Tim besutan Sakti Yamin itu mengoleksi 7 gol dan hanya kebobolan 1 gol dari tiga laga.
Baca Juga: Tumbangkan Poslab, PSDS Junior Puncaki Klasemen Grup D Piala Soeratin
2. PSMS U-17 babak belur
Sementara itu PSMS U-17 babak belur di Grup A setelah menelan dua kekalahan dan sekali imbang.Teranyar mereka ditahan PS Palas 2-2.
Sebelumnya anak asuh Dasrul Bahri dibantai PSKB Binjai 1-4 dan tumbang dari PS Bintang Utara (1-2).
3. Daftar tim yang lolos 8 Besar
Daftar tim yang lolos 8 Besar
Grup A
PSKB (juara)
Bintang Utara (runner up)
Grup B
PSSA (juara)
Polresta DS (runner up)
Grup C
PS TGM (juara)
Taruna Satria (runner up)
Grup D
PSDS (juara)
Bansar (runner up)