Sepekan Jelang Ramadan, Harga Cabai dan Bawang Merah di Medan Turun

Pedagang khawatir naik H-2 jelang Ramadan

Sepekan terakhir jelang bulan suci Ramadan 1443 Hijriah, harga beberapa kebutuhan pokok menurun. Hal itu terpantau di Pasar Raya MMTC Medan.

Harga cabai yang sempat mencapai Rp45 ribu per kilogram kini turun menjadi Rp40 ribu perkilo. Penurunan juga memicu harga cabai rawit dan cabai hijau ikut turun.

1. Bawang merah ikut turun jadi Rp25 ribu per kilo

Sepekan Jelang Ramadan, Harga Cabai dan Bawang Merah di Medan TurunBawang merah di Pasar Raya MMTC (IDN Times/Yurika Febrianti)

Menurut pedagang, penurunan disebabkan pemasok dari petani lancar karna kondisi cuaca yang baik. Pemasok cabai merah melimpah tidak hanya dari tanah Karo saja, tapi juga masuk dari Aceh, Samosir.

Selain cabai, penurunan juga terjadi pada komoditas bawang merah. Bawang merah sempat melonjak dari Rp 38ribu perkilo turun menjadi Rp 25ribu perkilo.

“Harga bawang udah turun dari seminggu ini jadi Rp 25ribu perkilo, tadinya Rp30 ribu bahkan pernah sampai Rp38ribu perkilo,”kata Daniel seorang pedagang di Pasar Raya MMTC.

Baca Juga: Jelang Ramadan, Polisi Awasi Distribusi dan Harga Migor di Sumut

2. Harga pangan akan naik dua hari atau sehari jelang Ramadan

Sepekan Jelang Ramadan, Harga Cabai dan Bawang Merah di Medan TurunIlustrasi pasar tradisional. (ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/aww)

Menurut Daniel, biasanya harga bawang serta cabai akan merangkak naik sebelum memasuki bulan puasa.

“Biasanya dua hari jelang puasa lah barang naik, kalau sekarang malah turun harga ini. Ya semoga aja tidak menggila naik harganya,”sambungnya.

3. Turun harga dimanfaatkan para pembeli untuk membeli stok

Sepekan Jelang Ramadan, Harga Cabai dan Bawang Merah di Medan TurunPembeli berbelanja dengan sekat tirai pelindung plastik pada kios jualan di Pasar Kaget Borong Indah, Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (9/5/2020). ANTARA FOTO/Arnas Padda

Daniel menyebut kalau penurunan harga sering dimanfaatkan pembeli untuk membeli cabai dalam jumlah besar. Mereka membuat stok.

Seperti salah satu pembeli, Wati pembeli di Pasar Raya MMTC menyambut baik turunnya harga cabai serta bawang. “Kalau turun harga begini, takut naik lagi harga barang nya, saya beli banyak sekalian untuk stok bulan puasa kan. Kalau bisa jangan naik terus harga nya, rakyat kecil susah jadinya,” jelas Wati.

Baca Juga: Mendekati Ramadan, Stok Bawang Merah dan Cabai Melimpah

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya