Sutopo BNPB Meninggal, Raisa Sampaikan Duka Cita

Semasa hidupnya, Sutopo sangat mengagumi Raisa

Jakarta, IDN Times - Penyanyi Raisa Andriana menyampaikan duka cita atas meninggalnya Kapusdatin Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho.

"Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un, turut berduka cita atas meninggalnya Bapak Sutopo PN. Semoga beliau diterima di sisi-Nya. Aamiin," ungkap Raisa melalui akun Twitter-nya, @raisa6690.

Seperti diketahui, Sutopo sangat mengagumi pelantun lagu Nostalgia itu. 

"Dulu, dulu saya ngefans sampai hafal lagunya. Nostalgia, lalu lagu LDR sampai banyak," kata Sutopo di gedung BNPB, Selasa (2/10/2018) lalu.

Sutopo juga mengaku suka menyanyikan lagu istri Hamish Daud ini. Salah satu yang dikenangnya ketika dalam suatu acara dia menyanyikan lagu Raisa dan rekannya menyanyikan lagu jadul seperti Koes Ploes. "Saya nyanyi Raisa beh... sini anak muda histeris semua, bener," kisah Sutopo. 

Ketika terjadi bencana, Sutopo selalu me-mention Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sayang cuitannya tidak ditanggapi. Ia pun lalu memberanikan diri me-mention Raisa, namun hasilnya sama saja, bertepuk sebelah tangan. 

"Dulu saya tweet iseng aja. Saya tiap bencana saya mention Jokowi, Raisa, Jusuf Kalla. Tujuan mention itu biar pertama banyak followers, kedua memang supaya mereka tahu bencana. Saya mention Pak Jokowi belum pernah di-retweet, belum pernah dibalas, belum tentu masuk Pak Jokowi. Raisa juga sama," ungkapnya. 

Sutopo mengembuskan napasnya yang terakhir, Minggu, pukul 02.20 waktu setempat (01.20 WIB) dalam perawatan di Guangzhou. Saat mengembuskan napas terakhirnya, Sutopo didampingi istri, Retno Utami Yulianingsih, keluarga terdekat, dan komunitas warga Indonesia di Guangzhou.

Sutopo didiagnosis menderita kanker paru stadium IVB. Kanker yang dideritanya telah menyebar ke tulang dan beberapa organ vital tubuh.

Sejak Sutopo divonis kanker akhir Desember 2017 lalu, ia masih terus gigih melakukan upaya pengobatan maupun dalam menginformasikan berbagai kejadian bencana yang terjadi di Indonesia, selama 2018 hingga pertengahan 2019.

Baca Juga: Mengenang Kegandrungan Sutopo pada Raisa, Pantang Menyerah!

https://www.youtube.com/embed/37bkZs3-M6E

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya