HUT ke-431 Medan, Wali Kota Bobby Ajak Kenang Jasa Pendiri 

Menjaga keberagaman budaya dan etnis jadi salah satu program

Medan, IDN Times - Hari ini Kota Medan berusia 431 tahun. Upacara peringatan HUT Kota Medan digelar di halaman Kantor Wali Kota Medan, Kamis (1/7/2021). 

Kali ini bertemakan "Medan berkah dalam keberagaman budaya dan etnis sebagai kota multikultural."

Upacara dipimpin Wali Kota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution. "Para peserta upacara yang saya hormati, tepat hari ini 1 Juli 2021. Kota Medan memasuki usia ke-431 tahun yang artinya Kota Medan telah berkembang melalui transformasi sejarah yang panjang," ucap Bobby.

1. Bobby kenang jasa para pendiri Kota Medan

HUT ke-431 Medan, Wali Kota Bobby Ajak Kenang Jasa Pendiri Wali Kota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution saat menggelar upacara dalam rangka HUT Kota ke-431 Medan (IDN Times/Indah Permata Sari)

Dalam kata sambutannya, Bobby mengatakan Kota Medan bermula dari sebuah kampung kecil yang dibangun Guru Patimpus sekitar tahun 1590a.  Kota Medan dibangun dengan berkesinambungan dari satu periode ke periode selanjutnya.

"Oleh karena itu, saya mengajak kita semua untuk mengenang kembali jasa dan darma bakti para pendiri serta pendahulu kita yang telah bersama-sama membangun Kota Medan. Sekarang giliran kita semua untuk berkolaborasi bersama-sama melanjutkan pembangunan Kota ini," kata Bobby.

"Untuk itu apresiasi dan terima kasih kita kepada pendiri dan pendahulu yang telah mendidekasikan seluruh hidupnya untuk membangun Kota Medan tercinta ini," tambahnya.

2. Bobby ajak seluruh lapisan masyarakat untuk mengoptimalkan perannya demi Kota Medan

HUT ke-431 Medan, Wali Kota Bobby Ajak Kenang Jasa Pendiri Wali Kota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution saat menggelar upacara dalam rangka HUT Kota ke-431 Medan (IDN Times/Indah Permata Sari)

Sebagai peringatan ke-431 Kota Medan, Bobby mengajak seluruh masyarakat mengekspresikan dalam bentuk ungkapan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa.

"Dengan menjadikan motivasi untuk menghasilkan karya-karya membangun dan bermanfaat kepada masyarakat. Sebagai abdi masyarakat, pelayanan, dan kebersihan dalam pembangunan merupakan kewajiban yang harus kita persembahkan kepada warga Kota Medan," jelas Bobby.

Ia meminta kepada seluruh lapisan masyarakat untuk bisa melalukan perannya, mengoptimalkan keberagaman budaya dan etnis yang ada sebagai modal sosial dalam pembangunan Kota Medan. Yang artinya dapat berkolaborasi dengan baik untuk Kota Medan.

"Untuk itu, tema hari jadi Kota Medan yang kita angkat tahun ini, Medan berkah dalam keberagaman budaya dan etnis sebagai Kota multikultural. Alhamdulillah kehidupan sosial masyarakat di Kota Medan selama ini bekerja dan berjalan dengan damai serta tentram," ucapnya.

Baca Juga: Mengenal Warisan Kota Medan Lewat Medan Heritage

3. Keberagaman budaya dan etnis Kota Medan menjadi salah satu dari 5 program prioritas pembangunan

HUT ke-431 Medan, Wali Kota Bobby Ajak Kenang Jasa Pendiri Wali Kota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution saat menggelar upacara dalam rangka HUT Kota ke-431 Medan (IDN Times/Indah Permata Sari)

Menurutnya, hal ini juga merupakan cerminan bahwa masyarakat Kota Medan adalah masyarakat yang bersatu dan kompak dalam semangat persatuan untuk menjadi kekuatan.

"Kita bersama terutama dalam menjalani masa sulit seperti di mana kita sedang berupaya keras dalam situasi pandemik, mendorong proses kapilasi, dan menerapkan protokol kesehatan di tengah-tengah masyarakat untuk demi mencegah penyebaran COVID-19," ujarnya.

Selain itu, di sisi lain keberagaman budaya dan etnis yang ada di Kota Medan juga menjadi salah satu 5 program prioritas pembangunan ke depannya.

"Melalui program The Kitchen Of Asia kita berharap program ini mampu memperdaya agar kreatif lokal yang kita angkat melalui pembangunan pariwisata, sehingga mampu mendukung percepatan pemulihan perekonomian kota," jelasnya.

4. Bobby ajak masyarakat tumbuhkan budaya positif

HUT ke-431 Medan, Wali Kota Bobby Ajak Kenang Jasa Pendiri Suasana dalam upacara HUT Kota Medan ke-431 (IDN Times/Indah Permata Sari)

Bobby berharap dalam membangun semangat kolaborasi pembangunan kota adalah dengan menumbuhkan dan mengembangkan sikap yang positif di tengah-tengah masyarakat.

"Oleh karena itu, mari kita tumbuhkan budaya masyarakat yang positif. Seperti budaya hidup sehat, budaya hidup bersih, budaya gotong royong, budaya kerja, budaya tolong menolong, budaya berlalu lintas, terkhusus pada aparatur pemerintah kota budaya melayani. Saya yakin kira bisa karena warga Kota Medan adalah warga yang berpikir terbuka, harmonis, kreatif, serta bersatu padu dalam bingkai multikultur," tutur menantu Presiden Joko Widodo.

"Saya mengajak mari bersama-sama kita evaluasi keberhasilan, kita evaluasi kekurangan yang masih ada, kita cari solusi terbaik secara bersama-sama," jelasnya.

5. Bobby menilai kunci memajukan Kota Medan adalah jangan pernah terbuai dengan keberhasilan

HUT ke-431 Medan, Wali Kota Bobby Ajak Kenang Jasa Pendiri Wali Kota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution usai melakukan upacara HUT Kota Medan (IDN Times/Indah Permata Sari)

Bobby mengatakan, kunci untuk memajukan Kota Medan adalah jangan pernah terbuai dengan keberhasilan. Jangan takut memperbaiki kekurangan serta menghadapi tantangan.

"Semoga Allah SWT selalu memberikan bimbingannya buat kita semua, untuk mewujudkan Kota Medan yang berkah, maju dan kondusif," tutupnya.

Baca Juga: Ada Sejak 1936, Es Krim Ria Jadi Saksi Perubahan Kota Medan 

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya