Wajib Tonton Nih, 8 Film Keren Korea yang Tayang Mei 2019

Wajib banget deh masuk list tontonanmu

Industri perfilman Korea menjadi salah satu industri yang paling banyak digemari. Tak tanggung-tanggung, perfilman Korea bahkan menjadi tontonan wajib bagi para penikmat film mancanegara. Alur cerita yang beragam serta aktor-aktris yang piawai memerankan berbagai karakter menjadi salah satu daya tariknya.

Nah, kali ini akan dibahas berbagai film Korea yang akan meramaikan bioskop-bioskop Korea mulai Mei 2019. Apa saja?

1. Inseparable Bros

Wajib Tonton Nih, 8 Film Keren Korea yang Tayang Mei 2019asianwiki.com

Kabar gembira bagi para penggemar Lee Kwang-soo! Kali ini bukan karena aksi kocaknya di Running Man, melainkan datang dari film terbaru yang dibintanginya.

Berujudul "Inseparable Bros", film ini bercerita tentang Se-Ha (Shin Ha-kyun) dan Dong-Goo (Lee Kwang-soo) yang sudah bersahabat selama 20 tahun. Se-Ha dikisahkan sebagai seorang pria yang cerdas namun memiliki kekurangan fisik, sedangkan Dong-Goo merupakan seseorang dengan fisik yang sehat namun tidak begitu cerdas. Keduanya saling melengkapi satu sama lain seperti saudara kandung.

Suatu hari, mereka bertemu dengan Mi-Hyun (Esom), seorang wanita yang memperlakukan mereka dengan baik tanpa memandang kekurangan mereka. Wah, jalan ceritanya yang apik pastinya membuat film ini layak ditunggu, kan?

 

2. Miss & Mrs. Cops

Wajib Tonton Nih, 8 Film Keren Korea yang Tayang Mei 2019asianwiki.com

"Miss & Mrs. Cops" merupakan film terbaru yang dibintangi oleh aktris cantik Lee Sung-kyung. Film yang rencananya akan dirilis pada 9 Mei 2019 ini bercerita tentang duo detektif wanita bernama Mi-Young (Ra Mi-ran) dan Ji-Hye (Lee Sung-kyung).

Dalam film, Mi-Young diceritakan sebagai seorang detektif legendaris yang setelah menikah ditugaskan pada divisi pusat pelayanan publik. Sedangkan Ji-Hye merupakan detektif baru yang sering membuat kesalahan, sehingga harus ditugaskan pada divisi yang sama dengan Mi-Young. Keduanya pun bekerja sama untuk memecahkan kasus-kasus kriminal.

Alasan lain yang membuat film ini patut ditunggu adalah bergabungnya Sooyoung SNSD dalam film ini, lho! Wah, pasti makin gak sabar kan?

3. Hakuna Matata Pole Pole

Wajib Tonton Nih, 8 Film Keren Korea yang Tayang Mei 2019hancinema.net

Film ini bercerita tentang sekelompok pengisi suara yang terlibat dalam sebuah proyek. Namun, mereka ditugaskan untuk menyelesaikannya hanya dalam satu hari. Kesulitan mereka bertambah dengan segala tuntutan yang diberikan atasan mereka. Hingga akhirnya cerita mereka menjadi suatu hal yang tak terduga.

Film ini diperankan oleh banyak aktor berbakat, salah satunya adalah Lee Yi-Kyung yang sebelumnya sukses berperan dalam drama Waikiki. Kini ia juga dipercaya untuk berperan dalam film bergenre comedy ini! Dijamin seru dan kocak deh pastinya!

Baca Juga: 5 Film Hollywood Ini Ternyata Terinspirasi Dari Film Korea Lho!

4. The Gangster, The Cop, The Devil

Wajib Tonton Nih, 8 Film Keren Korea yang Tayang Mei 2019hancinema.net

Selain comedy, bulan Mei juga akan diisi dengan film bergenre action seperti film yang satu ini. Film ini menjadi film yang sangat layak ditunggu karena dibintangi aktor-aktor keren Korea seperti Ma Dong-seok, Kim Moo-Yul, hingga Kim Sung-Kyu.

Sesuai dengan judulnya, film ini bercerita tentang kehidupan seorang gangster, polisi, dan penjahat. Para penonton pastinya akan disuguhkan dengan aksi-aksi keren, nih!

5. My First Client

Wajib Tonton Nih, 8 Film Keren Korea yang Tayang Mei 2019hancinema.net

Film yang dibintangi oleh Lee Dong-hwi, Yoo Sun, dan Choi Myung-bin ini menjadi salah satu film yang akan meramaikan bioskop Korea mulai bulan Mei 2019.

"My First Client" bercerita tentang seorang pengacara yang dibutakan oleh kesuksesan. Keterlibatannya menangani klien pertamanya mengajarkan dia sebuah makna dalam hidup.

6. 0.0MHz

Wajib Tonton Nih, 8 Film Keren Korea yang Tayang Mei 2019hancinema.net

Film bergenre horror ini masuk dalam jajaran film yang akan meramaikan industri perfilman Korea. Diadaptasi dari webtoon dengan judul yang sama, film ini semakin menarik karena dibintangi oleh Eunji Apink dan Sungyeol Infinite sebagai pemeran utamanya.

"0.0 MHz" sendiri bercerita tentang sebuah klub eksplorasi supernatural yang mengunjungi rumah berhantu. Salah satu alasan yang membuat film ini ditunggu-tungu adalah kisahnya yang seru dan pastinya akan membuat para penonton merinding!

7. Jurors

Wajib Tonton Nih, 8 Film Keren Korea yang Tayang Mei 2019blog.asianwiki.com

Film yang akan rilis 16 mei 2019 ini dibintangi oleh aktor dan aktris papan atas Korea seperti Moon So-ri, Park Hyung-sik, Baek Soo-jang, Kim Mi-kyung, dan masih banyak lagi. Film bertema hukum ini bahkan menjadi debut perdana Park Hyung-sik dalam film layar lebar sekaligus menjadi film terakhirnya sebelum berangkat wamil, lho!

Para penggemar Park Hyung-sik pastinya udah gak sabar menunggu film yang satu ini, kan?

8. Parasite

Wajib Tonton Nih, 8 Film Keren Korea yang Tayang Mei 2019hancinema.net

Film ini menjadi salah satu film yang paling ditunggu. Pasalnya, film ini merupakan karya terbaru sutradara kondang Bong Joon-ho yang sebelumnya sukses menggarap film "Snow Piercer" dan "Okja". Film ini semakin spesial karena dibintangi aktor dan aktris papan atas seperti Song Kang-ho, Lee Sun-kyun, Cho Yeo-jeong, Choi Woo-sik, Park So-dam, dan masih banyak lagi.

"Parasite" bercerita tentang kehidupan masyarakat di masa sekarang yang disuguhkan melalui kisah dua keluarga dengan situasi yang berbeda. Meskipun belum dirilis, film ini bahkan sudah terpilih untuk berkompetisi dalam festival film Cannes, lho!

Nah, itulah kedelapan film yang siap meramaikan industri perfilman Korea dan pastinya wajib banget masuk list tontonan kamu! Film mana nih yang paling kamu tunggu?

Baca Juga: 5 Fakta Film "Bebas", Adaptasi Film Korea "Sunny" Versi Indonesia

Martaria Yohana Photo Verified Writer Martaria Yohana

a journey of a thousand miles begins with a single step :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya