Mayat Pria Ditemukan di Kamar Hotel, Pelaku Kabur Bawa Senjata Tajam

Mobil pelaku sempat menabrak portal hotel

Medan, IDN Times - Sesosok mayat pria ditemukan di salah satu hotel di kawasan Jalan Jamin Ginting, Padang Bulan Medan, Sabtu (9/10/2021). Pria tersebut ditemukan tewas mengenaskan dengan kondisi isi perut keluar.

Diduga itu karena tikaman benda tajam. Sementara pelaku kabur dan sempat mengancam petugas hotel.

1. Dua pria memesan kamar hotel dan sempat terjadi cekcok

Mayat Pria Ditemukan di Kamar Hotel, Pelaku Kabur Bawa Senjata TajamIlustrasi TKP Pembunuhan (IDN Times/Aditya Pratama)

M Dicky Pratama, petugas hotel selaku saksi mengatakan, awalnya pada Sabtu pagi, ada dua orang pria yang memesan kamar hotel. Namun terdengar suara ribut-ribut di dalam kamar.

Petugas lalu coba menggedor pintu. “Saya dengar suara ribut-ribut, kami gedor pintu kamar, tak dibuka pas kami dobrak ada muncul pria dengan senjata tajam jenis kelewang," kata Dicky.

Baca Juga: Pembunuh Guru SD Ditangkap, Pelaku Mengaku Hendak Dicabuli Korban

2. Pria tersebut kabur menggunakan mobil

Mayat Pria Ditemukan di Kamar Hotel, Pelaku Kabur Bawa Senjata TajamIlustrasi TKP Pembunuhan (IDN Times/Aditya Pratama)

Pria tersebut menurut Dicky mengancamnya dengan senjata tersebut. "Saya takut dan kabur. Langsung pria bertubuh gempal itu lari menggunakan mobil," kata Dicky.

Bahkan mobilnya sempat menabrak portal yang terpasang di halaman hotel.

3. Di dalam kamar mayat pria ditemukan di lantai dengan kondisi usus terburai

Mayat Pria Ditemukan di Kamar Hotel, Pelaku Kabur Bawa Senjata TajamIlustrasi pembunuhan (IDN Times/ Mardya Shakti)

Petugas lalu masuk ke kamar. Mereka kaget dengan ditemukan pria di lantai dengan kondisi usus keluar.

”Saat dicek kedalam kamar, Terlihat seorang pria yang tergeletak di lantai dengan posisi miring dengan kondisinya usus terburai,” katanya.

Pihak petugas hotel lalu melaporkan hal ini ke Polsek Medan Tuntungan. Saat ini kepolisian masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap pelaku. 

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya