Alasan Baim Wong Sudah Jarang Publish Konten Giveaway di YouTube

Baim sebut rawan disalahgunakan

Medan, IDN Times- Penipuan dengan modus giveaway yang menyeret namanya membuat Baim Wong berhati-hati. Dia juga mengaku sudah jarang mengunggah konten giveaway atau berbagi yang dilakukannya di YouTube.

Meski masih aktif memberi, Baim sudah jarang mem-publish-nya. "Saya cuma satu akun tidak ada lagi. Masih aktif dan saya jarang banget sebenarnya, kalau berbagi di jalanan kalau melalui media sudah jarang banget karena takut yang seperti ini," ucap Baim di Mapolda Sumut, Senin (10/4/2023) malam.

1. Baim sempat mengganti kerugian para korban

Alasan Baim Wong Sudah Jarang Publish Konten Giveaway di YouTubeBaim Wong saat menjelaskan tidak ingin semua masalah ini menjadi besar dan berkelanjutan. (YouTube/Baim Paula).

Baim mengatakan beberapa korban juga menyalahkannya meski bukan dia yang melakukan. Dirinya bahkan harus mengganti kerugian beberapa orang.

"Saya kadang-kadang suka bingung karena saya nggak begini pun mereka yang tertipu nyalahin saya. Dipakai namanya, padahal saya nggak ngapa-ngapain. Sebenarnya saya sudah pernah ganti juga uang-uangnya tetapi karena terlalu banyak akhirnya saya stop," katanya.

Baca Juga: Baim Wong Ungkap Pelaku Rekam Suaranya untuk Lakukan Penipuan Giveaway

2. Penipuan sudah terjadi sejak 2020

Alasan Baim Wong Sudah Jarang Publish Konten Giveaway di YouTubeIDN Times/Fiqih Damarjati

Baim mengaku berterima kasih kepada Polda Sumut karena sudah menangkap tersangka. "Terima kasih banget karena cepat banget gak tau kenapa. Karena saya laporannya di Jakarta tetapi karena ketangkap duluan di sini dipanggil," beber Baim.

Menurutnya sebenarnya kasus penipuan mengatasnamakan namanya ini sebenarnya sudah lama terjadi. Dia merinci sekitar tahun 2020, dan ada 10 orang yang tertangkap.

"Saya kira sudah selesai semua, malah pas saya diamkan di 2022 ada yang mengadu lagi, warga Singapura tapi kebangsaan Indonesia dan saya lihat bukti-bukti semuanya ada, akhirnya saya bergerak lagi untuk mencari lagi. Setiap orang saya tanyain buktinya mana Kalau ada saya laporin," kata Baim.

3. Pelaku sudah ditetapkan tersangka dan ditahan

Alasan Baim Wong Sudah Jarang Publish Konten Giveaway di YouTubeBaim Wong. (IDN Times/Reynaldy Wiranata).

Sebelumnya Penyidik Ditreskrimsus Polda Sumut, Briptu Irayata Gurusinga menjelaskan pelaku berinisial MS (25) adalah warga Tanjungbalai. Pelaku sudah ditetapkan sebagai tersangka dengan kasus melakukan penipuan modus give away. Dia juga sudah ditahan.

"Sudah tersangka. Modusnya itu dengan cara awalnya nge-hack satu Facebook, Kemudian dari Facebook itu membuat postingan seolah-olah pemilik Facebook itu baru menerima giveaway dari mas Baim, dan disertakan dengan link whatsapp. Jadi korbannya yang membaca, yang kenal dengan pemilik Facebook otomatis tertarik dan ngetik link itu karena mengajak, ayo ikut juga dapat giveaway dari mas Baim," jelasnya.

Namun setelah diklik langsung connect ke akun whatsapp yang sudah di-setting dari awal. "Seolah-olah akun whatsapp-nya Baim Wong. Setelah itu dijanjikan uang giveaway 20 juta namun untuk transfer biaya administrasi, biaya segala segala macam dijanjikan akan dikembalikan bersamaan uang giveaway-nya," katanya.

Baca Juga: Penipuan Give Away Catut Namanya, Baim Wong Datangi Polda Sumut

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya