Prananda Tegaskan Partai NasDem Tidak Akan Bermain Curang pada Pemilu

Prananda Paloh Sapa Warga Deliserdang Sumatera Utara

Deliserdang, IDN Times - Anggota DPR RI Prananda Surya Paloh memegaskan Bahwa Partai NasDem bukanlah partai yang akan bermain curang pada kontestasi Pemilu 2019.

Menurutnya Nasdem adalah partai yang ksatria dalam meraih kemenangan.

Hal ini diungkapkan Prananda saat menggelar silaturahmi ratusan warga Kecamatan Labuhan Deli, Deliserdang, Sumatera Utara, Kamis (21/3).

Baca Juga: Prananda Paloh Diharapkan Jadi Penyemangat Menambah Ukhuwah Islamiyyah

1. "Ini bukan partai sembarangan, ini adalah adalah partai gentlemen dan partai ksatria"

Prananda Tegaskan Partai NasDem Tidak Akan Bermain Curang pada PemiluIDN Times/Istimewa

Menurut pria 30 Tahun ini, Partai NasDem memiliki semangat menjadi pemenang yang menjunjung tinggi asas kejujuran kewibawaan, dan integritas.

"Tidak ada arti lain selain kemenangan yang jujur, berwibawa dan berintegritas. Di situlah semangat Nasdem. Ini bukan partai sembarangan, ini adalah adalah partai gentlemen dan partai ksatria. Kita menang dengan kewibawaan dan beritegritas. Itulah Partai NasDem," kata Prananda yang disambut dengan tepuk tangan riuh dari warga dan kader yang hadir.

Ia pun meminta semua kader Nasdem berpartisipasi aktif untuk bekerja dan memenangkan hati rakyat pada Pemilu 17 April mendatang.

2. Blusukan ke pasar tradisional Pantai Cermin

Prananda Tegaskan Partai NasDem Tidak Akan Bermain Curang pada PemiluIDN Times/Istimewa

Pada kesempatan yang sama Prananda juga menyempatkan diri untuk blusukan ke Pasar tradisional Pantai Cermin, Kabupaten Serdangbedagai.

Kedatangan tokoh muda berwawasan itu menjadi pusat perhatian bagi para pedagang dan pembeli di pasar tersebut.

Iapun berbelanja ikan teri dan buah nanas di Pasar Pantai Cermin.

Baca Juga: Bikin PUBG Competition, Prananda: Anak Muda Harus Jaga Sportifitas

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya