Community Leaders Medan, Dorong Insan PNM Dukung UMKM Naik Kelas

Pelatihan ini dilakukan secara serentak di 4 Kota

Medan, IDN Times - PT Permodalan Nasional Madani (PNM) berkolaborasi dengan Karya Digital Madani (KDM) melalui program Pengembangan Kapasitas Usaha (PKU) menyelenggarakan Pelatihan Community Leaders dengan tema “Insan PNM Berkualitas, Dukung UMKM Indonesia Naik Kelas”.

Acara ini dihadiri oleh 500 peserta yang merupakan pendamping nasabah PNM Mekaar (Kepala Unit Mekaar, Senior Account Officer, Account Officer) wilayah Medan di Fourpoints by Sheraton Hotel, Medan, Jumat (2/12/2022).

Baca Juga: Hotel di Medan Ini Menunggak Pajak PBB 4 Tahun, Ini Imbauan Pemko

1. Bekal mendapatkan pengetahuan baru demi kemajuan usaha nasabah PNM

Community Leaders Medan, Dorong Insan PNM Dukung UMKM Naik KelasPNM melakukan pendampingan berupa perkenalan produk dan penjualan produk usaha nasabah PNM ULaMM dan Mekaar melalui event Mandalika Experience EXPO 2022. (Dok. PNM)

Community Leaders adalah sosok rekan-rekan pendamping nasabah PNM Mekaar yaitu Pemimpin komunitas yang akan membantu nasabah untuk melakukan pendampingan dan pelatihan sederhana di dalam grup sehingga usaha nasabah bisa berkembang lebih maju dan naik kelas.

Pelatihan ini tidak terlepas dari komitmen pendampingan PNM dalam membangun hubungan emosional dan memberikan dukungan kepada para pendamping nasabah sebagai bekal untuk mendapatkan pengetahuan baru yang dapat berdampak baik kepada kemajuan usaha nasabah PNM.

Kegiatan ini dihadiri oleh Alfian Langkamane selaku Pemimpin PNM Cabang Medan, Parningotan Siagian selaku Wakil Pemimpin PNM Cabang Medan, Ocfa Indah Nasution selaku Wakil Pemimpin PNM Cabang Medan, Delviana Naveratilova Malau selaku Manajer Supporting PNM Cabang Medan dan Pemateri, Eka Fenty Widyandari selaku Narasumber dari KDM, dan Hanna Exaudia Ekasyahputri selaku Narasumber dari Rahasia Gadis.

2. Pelatihan ini dilakukan secara serentak di 4 Kota

Community Leaders Medan, Dorong Insan PNM Dukung UMKM Naik KelasPT Permodalan Nasional Madani (PNM) melakukan pendampingan dan pelatihan berupa kunjungan usaha kepada 6 Nasabah PNM Mekaar di Desa Manikliyu, Kec. Kintamani, Kab. Bangli, Bali, pada Kamis (24/2). (Dok. PNM)

Pelatihan ini dilakukan secara serentak di 4 Kota (Medan, Palembang, Semarang, dan Wonogiri) bagi para pendamping nasabah pada tanggal 2 Desember 2022, yang juga akan dilakukan secara nasional.

Kemudian, untuk mendukung kegiatan, sebuah performance berupa tarian tradisional Tari Tor-tor, Tari Wonderland, Stand up Comedy dan Band dipersembahkan oleh teman-teman unit PNM Mekaar wilayah Medan.

Selanjutnya pelatihan ini juga merupakan bentuk kolaborasi PNM PKU dengan KDM yang memfasilitasi pemberian materi beserta program-program sosial media yaitu Bakool, Produk Keren UMKM (PKU), Belajar Bareng PNM, dan Ngobrol Bareng PNM. Selanjutnya, pelatihan ini juga berjalan sesuai dengan protokol kesehatan yang ketat.

3. Memberikan keterampilan dan pengetahuan kepadaAO di Medan

Community Leaders Medan, Dorong Insan PNM Dukung UMKM Naik KelasIlustrasi Permodalan Nasional Madani (PNM) (Dok. PNM)

Alfian Langkamane selaku Pemimpin PNM Cabang Medan mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan keterampilan dan pengetahuan kepada teman-teman AO yang ada di Medan.

"Seorang Leader itu harus bisa menjadi guru, teman, serta orangtua bagi teman-teman nya, jadi teman-teman yang sudah tergabung menjadi Community Leaders harus bisa berperan kepada komunitas yang akan dipegang kedepannya untuk membimbing nasabah go digital sehingga naik kelas” ujarnya

Sebagai informasi, hingga 2 Desember 2022 PNM telah menyalurkan pembiayaan sebesar Rp155,35 T kepada nasabah PNM Mekaar yang berjumlah 13,26 juta nasabah. Saat ini PNM memiliki 3.500 kantor layanan PNM Mekaar dan 638 kantor layanan PNM ULaMM di seluruh Indonesia yang melayani UMK di 34 Provinsi, 422 Kabupaten/Kota, dan 5.640 Kecamatan.

Baca Juga: PNM Medan Serahkan Bantuan Sarana Air Bersih untuk Warga Nias Barat

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya