TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mal Centre Point akan Gelar Wedding Expo Terbesar Tahun Ini

60-an vendor dan talent terbaik hadir beri penawaran spesial

Mall Centre Point akan gelar Wedding Expo terbesar tahun ini (Dok. Kartika for IDN Times)

Medan, IDN Times - Mall Centre Point akan menyelenggarakan acara eksklusif dan terbesar tahun ini, yaitu Wedding Expo bertema "Jardin Del Amor" dan juga bazar makanan “Yum Yum Yard". Kedua acara ini berkolaborasi dengan salah satu company yang sudah memiliki pengalaman di bidang jasa penyelenggaraan acara seperti festival, gathering, launching serta khususnya pernikahan, mereka adalah Prime Group.

Nantinya, Wedding Expo ini berkolaborasi dengan The Signature Event Planner dan The Marriage Story serta turut juga di konsep oleh The Prime Conceptor. Sedangkan untuk “Yum Yum Yard” Mall Centre Point kali ini mencoba untuk berkolaborasi dengan Five Hippos.

Adapun rangkaian acara "Jardin Del Amor" akan dilaksanakan pada Kamis (25/4/2024) hingga Minggu (28/4/2024) di Main Atrium Mal Centre Point.

Untuk rangkaian acara "Yum Yum Yard”akan dilaksanakan pada Rabu (24/4/2024) sampai dengan Minggu (28/4/2024) di Outdoor Citywalk Area Mall Centre Point.

Masyarakat Kota Medan dan juga luar Medan dapat hadir menikmati kedua rangkaian acara ini dimulai dari jam operasional mall hingga jam selesai operasional mall. Mulai pukul 10.00 WIB hingga 21.00 WIB.

1. Ada 60-an vendor dan talent terbaik akan hadir beri penawaran spesial

Mall Centre Point akan gelar Wedding Expo terbesar tahun ini (Dok. Anita for IDN Times)

Akan ada banyak vendor serta talent-talent ternama dari dalam kota maupun luar Kota Medan yang berpartisipasi di dalam acara Wedding Expo "JARDIN DEL AMOR" ini.

Sebanyak 60-an vendor dan talent terbaik akan hadir, untuk memberikan penawaran spesial mereka serta membagikan pengalaman pengalan mereka yang sudah begitu banyak kepada para calon pengantin ataupun calon customer yang hadir nantinya.

Di antaranya mereka adalah Selecta Convention Hall, Brides On 22, VN Couture, Lara Laine, Ocean Spring Bed, Megah Paramount Convention Center, Yamano Bridal, Ivany Lim Couture, Lishella Chan.By Saturama, Twaga.Co, Grand Liberty Restaurant, De Lavender Decoration, Visual FX Studio, Harriyo Clinic Aesthetic, Taipan Restaurant, Regale International Convention Center, Kana Story, The Hill Resort, Safari Production, Pepperberry Decoration, Adelle Jewellery, Epixpro.id, Hello Booth, Cinematic Creation.

Selanjutnya, Boulevard Bridal, Bexia Film, Paulina Decoration, Sunly, Klinik Atlantis, Wrwin Wu Captured, Henri Winata Bespoke, Tribe Fit, Wong Hang, Meraki Photography, Camelia Decoration, Odeza Studio, Fuchsia Decoration, Jookutsu, Dovinz Cake, Cloverdale Headpiece, Kyoudai Studio, Olfactory Candle, Kaita Bathhouse, Laverose.Id, Dejouire Decorateur, Hwahee, Invita.Id, Jeje Studio, Ilona Head Pirce and Crown, Shine Music.Id, Lavater Alidea, Lamia Florist, Kofuku Cakek, Kofuku Table Setting, Lovely Card, Motion 8, Caspia Fleur, Infinite, Helloo Livin, Yangs Stage, Petals and Bine, Hervine, Philips Easykey, The Three Points, dan Bank BCA.

Masyarakat yang ingin menikmati sensasi berbeda dari sebuah acara Food Bazaar, "Yum Yum Yard" tidak hanya sekedar menggandeng 30an tenant makanan dan minuman terbaik. Namun, menyajikan berbagai macam spot-spot games seru untuk melengkapi kebahagiaan para pengunjung sambil menikmati seluruh kuliner yang ada.

2. Kegiatan ini akan menjadi acara yang menyajikan pertunjukan eksklusif

Mall Centre Point akan gelar Wedding Expo terbesar tahun ini (Dok. Anita for IDN Times)

Adapun tenant makanan dan minuman yang akan berpartisipasi adalah Kebun Green Feast, Celcius Coffeelab MDN,OH Coffee Aksara, Souphoria Medan, Loh Ribs, Xiaolin Aksara, Soowan Bakes, M-Butger, Madcoco, Uncle Belly, Wyn Kitchen, Sate Babi Yoserizal, Gubakwan Yoserizal, Eat Toast Medan, Gimi N Co, Kuali Acem Marah, Lisank Brownie, Mabine, Fattymu Kitchen, Oren Fresh juice, Lucy Kuliner, Kimi By Kimi, Bom Siantar, Coco Tebu, Choco Fruits, Mak Laper, Yama Japanese Snacks, Manggain Aja, Taipan Restaurant, Dcendolsiid, Telur Gulungmu, Grand Maxim Rise Box, The Sense, Taste Of Asian and Balap Kijang.

Kegiatan ini akan menjadi acara yang menyajikan pertunjukan eksklusif serta menghadirkan hal-hal baru yang akan memanjakan mata, memuaskan lidah serta memenuhi kebutuhan yang dicari dengan berbagai penawaran-penawaran menarik serta hadiah yang tidak tanggung-tanggung yang akan dibagikan dengan total nilai lebih dari Rp200juta.

Berita Terkini Lainnya