TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Calon Mahasiswa Bisa Dapat Biaya hingga Rp58 Juta di ITB Carnegie

ITB Carnegie dan Shih Hsin University buka pintu dunia media

Institut Teknologi dan Bisnis Carnegie (ITB Carnegie) dan Shih Hsin University Taiwan menjalin kerjasama (Dok. Tim ITB Carnegie)

Medan, IDN Times - Institut Teknologi dan Bisnis Carnegie (ITB Carnegie) dan Shih Hsin University Taiwan menjalin kerjasama. Diketahui bahwa, Shih Hsin University dikenal sebagai Universitas terkemuka nomor 1 di Taiwan dalam Bidang Perfilman, Jurnalisme, dan Komunikasi, kini menjadi Sister University bagi ITB Carnegie.

Shih Hsin University telah melahirkan banyak tokoh ternama dalam industri perfilman dan media, seperti aktris dan model Bianca Bai, sutradara film John Hsu, serta aktor dan model James Wen.

Keunggulan Shih Hsin University dalam mencetak profesional di bidang ini tidak diragukan lagi. Hal ini menjadi kesempatan emas yang terbuka bagi mahasiswa ITB Carnegie untuk menimba ilmu dan pengalaman di universitas tersebut.

Baca Juga: Ujian SNBT 2024, Siswa Asal Nias Tidak Perlu Repot ke Medan Lagi

1. Media dan komunikasi dinilai memiliki peran yang sangat penting membentuk opini publik

Institut Teknologi dan Bisnis Carnegie (ITB Carnegie) dan Shih Hsin University Taiwan menjalin kerjasama (Dok. Tim ITB Carnegie)

Dikatakan Rektor ITB Carnegie, Dr. Stiven Widjaja bahwa, generasi saat ini penting untuk belajar tentang media, perfilman, dan jurnalisme.

“Hal ini yang juga tercermin dalam pepatah yakni, siapa yang menguasai media informasi, dialah sesungguhnya yang akan menguasai dunia,” katanya.

Dalam era digital seperti sekarang, media dan komunikasi memiliki peran yang sangat penting dalam membentuk opini publik, mempengaruhi keputusan politik, dan mempromosikan budaya serta nilai-nilai yang dipegang suatu masyarakat.

Kerjasama antara ITB Carnegie dan Shih Hsin University membuka pintu bagi calon mahasiswa yang ingin mendalami bidang ini.

2. Mahasiswa bisa mendapat biaya puluhan juta rupiah per semester secara gratis

Institut Teknologi dan Bisnis Carnegie (ITB Carnegie) dan Shih Hsin University Taiwan menjalin kerjasama (Dok. Tim ITB Carnegie)

Program pertukaran mahasiswa yang ditawarkan oleh Shih Hsin University memberikan kesempatan berharga bagi mahasiswa ITB Carnegie, untuk memperluas wawasan dan memperdalam pengetahuan mereka, tanpa perlu khawatir tentang biaya.

Dengan biaya Rp58 juta per semester yang dapat diakses secara gratis, kesempatan ini menjadi lebih terjangkau bagi para mahasiswa.

Lanjutnya, penandatanganan Memorandum of Understanding (MOU) antara ITB Carnegie dan Shih Hsin University menjadi tonggak bersejarah dalam perjalanan kedua universitas ini.

MOU ini ditandatangani oleh Rektor ITB Carnegie, Dr. Stiven Widjaja dan Prof. Dr. Larry Lai, Wakil Rektor dari Shih Hsin University di Taiwan. Kedua belah pihak sepakat untuk saling mendukung, dan memfasilitasi pertukaran ilmu pengetahuan serta pengalaman antara mahasiswa dan staf.

Berita Terkini Lainnya