TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Edufest, Ajarkan Gen Alpha tentang Keselamatan Berkendara

Safety riding harus diajarkan sejak dini

Edufest untuk Generasi Alpha (Dok. IDN Times)

Yayasan Astra Honda Motor (Yayasan AHM) bekerjasama dengan PT Indako Trading Coy selaku main dealer Honda di wilayah Sumatera Utara (Sumut) bersinergi dengan berbagai pihak dalam upaya terus mengembangkan model pengajaran keselamatan berkendara. Salah satunya pengajaran keselamatan berkendara yang menyenangkan untuk anak usia dini bersama para garda terdepan pendidikan di Sumut.

Yakni dengan menggelar ajang bergengsi bertajuk “EduFest, Figur #cari_aman ” yang merupakan bentuk sinergi dari Yayasan AHM dan Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak (IGTKI). Tujuannya untuk mendorong terciptanya budaya etika dan keselamatan berlalu lintas para Gen Alpha.

1. EduFest memfasilitasi 45 guru PAUD

4 Instruktur Safety Riding Honda Unjuk Gigi di Kompetisi Internasional (Dok. IDN Times)

Melalui ajang EduFest, upaya Honda melakukan penguatan kompetensi para guru tersebut akan melalui sejumlah tahapan, seperti training, workshop, FGD, Contest, Awarding & Inaguration.

Dimana tahapan pertama berupa training safety riding awareness akan memberikan pembelajaran mengenai cara berlalu lintas yang aman dan benar akan digelar pada 7 Maret 2024 mendatang.

Rangkaian ajang EduFest selanjutnya akan memfasilitasi 45 guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Sumatera Utara dengan menghadirkan gelaran menarik bertajuk “ Talkshow & TFT for Kids “ yang akan berlangsung pada 26-28 April 2024.

Pada talkshow kali ini, para guru akan dibekali dengan materi psikologi anak usia dini, pedagogi PAUD, public speaking, alat peraga edukasi anak dan sosial media management, dan fokus discussion.

2. 5 guru PAUD terbaik akan melaju ke babak final

ilustrasi safety riding (Dok. IDN Times)

Semakin panas, tahapan ajang EduFest selanjutnya akan memasuki babak penyisihan figure #cari_aman yang akan belangsung pada 10-28 Mei 2024. Dimana pada sesi ini, akan dipilih 5 guru PAUD terbaik dari total 45 figur untuk berkesempatan maju ke babak grand Final.

Lahirnya figur #cari_aman akan ditandai dengan digelarnya babak grand final yang akan berlangsung pada 12 Juni 2024. Pada sesi ini akan dilakukan penjurian pada 5 figur #cari_aman terpilih hingga akhirnya akan dilakukan proses inagurasi yaitu pemberian apresiasi dan pengukuhan figur #cari_aman terbaik Sumatera Utara.

Berita Terkini Lainnya