Ini Foto Detik-Detik Penangkapan Andi Arief di Hotel oleh Polisi

Ditemukan alat isap sabu di kamar hotel

Jakarta, IDN Times - Wakil Sekjen Partai Demokrat Andi Arief ditangkap di sebuah hotel di kawasan Jakarta Barat pada Minggu (3/3) bersama dengan seorang perempuan oleh Tim NIC Dittipidnarkoba Bareskrim Polri.

Ia diduga ditangkap karena mengonsumsi narkoba jenis sabu. Dalam penggerebekan ini ditemukan alat isap sabu (bong) yang sempat dibuang ke kloset kamar hotel.

Barang bukti tersebut berhasil diamankan dengan membongkar paksa kloset dengan bantuan dari pihak hotel.

Dalam foto-foto yang diterima IDN Times, tampak kloset tersebut dibongkar dan dilepaskan dari lantai toilet.

Sore ini, Senin (4/3) pukul 15.00, Partai Demokrat akan menggelar konferensi pers terkait penangkapan kadernya ini. Sementara, foto-foto Andi Arief beredar di media massa dan media sosial, di antaranya saat dia tengah berada di tahanan. 

Sementara itu Kepala Divisi Humas Polri Irjen M Iqbal menepis berbagai kabar mengenai detail penangkapan Andi Arief. Menurutnya, banyak informasi yang belum tentu benar telah beredar di media sosial.

"Saya menyampaikan informasi lain lain belum akurat, belum tentu sesuai fakta," ujarnya dalam konferensi pers di Mabes Polri, Senin (4/3) sore.

Iqbal mengatakan penangkapan dilakukan pada Minggu (3/3) pukul 20.30 WIB di Hotel Penninsula Jakarat Barat merupakan tindak lanjut dari informasi masyarakat. "Petugas berhasil menggerebek, berbentuk penangkapan, dan penyitaan tehadap beberapa diduga barang bukti," tuturnya.

Meski demikian, dia menyebut tidak ada barang bukti narkoba yang ditemukan petugas di tempat kejadian perkara. "Jadi jenis narkoba yg ada di ruangan tersebut kita tidak dapat ditemukan."

Terkait sejumlah informasi mengenai keberadaan perempuan yang bersama Andi Arief saat penangkapan, Iqbal pun membantahnya. "Jangan juga percaya dengan info yang berseliweran. Pada saat petugas penangkapan cuma (ada) satu (orang)," ujarnya.

Begitu pula menyoal upaya Andi Arief membuang barang bukti ke toilet sehingga menyebabkan pembongkaran paksa toilet tersebut, Iqbal membantahnya.

"Sekali lagi rekan-rekan itu semua belum tentu benar, saya sampaikan tidak ada upaya upaya pengilangan barang bukti," kata Iqbal.

Iqbal juga menyebut Andi Arief sebagai korban dalam kasus ini. "Iya bisa dikatakan korban. Kemunginan direhab mekanismenya, karena dia korban."

Ini Foto Detik-Detik Penangkapan Andi Arief di Hotel oleh PolisiDok. IDN Times/Istimewa
Ini Foto Detik-Detik Penangkapan Andi Arief di Hotel oleh PolisiDok. IDN Times/Istimewa

Baca Juga: [BREAKING] Politikus Andi Arief  Ditangkap Diduga karena Narkoba

Ini Foto Detik-Detik Penangkapan Andi Arief di Hotel oleh PolisiDok. IDN Times/Istimewa
Ini Foto Detik-Detik Penangkapan Andi Arief di Hotel oleh PolisiDok. IDN Times/Istimewa
Ini Foto Detik-Detik Penangkapan Andi Arief di Hotel oleh PolisiDok. IDN Times/Istimewa

Baca Juga: Andi Arief Ditangkap, Diduga Konsumsi Sabu di Kamar Hotel

Ini Foto Detik-Detik Penangkapan Andi Arief di Hotel oleh PolisiDok. IDN Times/Istimewa
Ini Foto Detik-Detik Penangkapan Andi Arief di Hotel oleh PolisiDok. IDN Times/Istimewa
Ini Foto Detik-Detik Penangkapan Andi Arief di Hotel oleh PolisiDok. IDN Times/Istimewa

Baca Juga: Digerebek Polisi, Andi Arief Buang Sabu dan Bong ke Kloset Kamar Mandi

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya