Benar Gak Sih? 5 Alasan Bikin Kamu Tergoda Balikan Sama Mantan

Coba deh, pikir sekali ulang, lebih baik urungkan niatmu

Medan, IDN Times - Cinta lama bersemi kembali atau CLBK bisa terjadi pada siapapun, gak terkecuali kamu. Setelah putus seminggu, sebulan bahkan bertahun-tahun, mendadak rasa cinta yang sempat pudar, bersemi kembali.

Kamu mulai merasa kangen dan timbul keinginan untuk bisa balikan lagi sama mantan. Apalagi, kamu tahu saat ini dia tengah sendiri alias masih sama-sama single alias jomblo.

Jika kamu punya harapan untuk bisa merajut kembali benang cinta bersama seseorang dari masa lalu, sebenarnya sah-sah saja.

Sebelum memutuskan untuk balikan, sebaiknya kamu punya alasan yang benar-benar kuat. Jangan sampai kamu gegabah mengambil keputusan dan pada akhirnya merasakan kegagalan untuk kedua kalinya, dengan orang yang sama pula.

Koreksi dulu dirimu, ya. Berikut, alasan umum yang bisa kamu pegang untuk bisa menjalin kasih kembali dengan si dia. Jika kamu masih memiliki alasan ini, coba deh, pikir ulang, lebih baik urungkan lagi niatmu itu.

1. Menurutmu, gak akan ada orang lain yang bisa memahami dia selain kamu. Begitu pula sebaliknya

Benar Gak Sih? 5 Alasan Bikin Kamu Tergoda Balikan Sama Mantanwww.unplash.com

Ini baru menurutmu, bagaimana dengan dia? Apakah kamu sudah menanyakan padanya, bahwa dia mempunyai pemikiran serupa? Jika belum, berarti ungkapan itu hanya terlintas dipikiranmu saja.

Banyak orang yang berpikiran jika sudah lama pacaran otomatis sudah saling memahami satu sama lain.

No, kalau memang kenyataannya begitu, kenapa bisa sampai putus? Bisa mengerti keinginan satu sama lain, gak selalu ditentukan dengan lamanya waktu pacaran, kok.

Tetapi lebih kepada komunikasi di antara kalian yang berjalan dengan baik.

Baca Juga: Tanpa Kamu Sadari, 5 Kebiasaan Ini Akan Buat Dirimu Tak Bahagia

2. Waktu yang kalian habiskan berdua selama ini, serasa sia-sia bila diakhiri dengan perpisahan

Benar Gak Sih? 5 Alasan Bikin Kamu Tergoda Balikan Sama Mantanpexels/freestock.org

Benar juga sih, ibarat kata sudah jalan 5 tahun tahu-tahu putus, berasa kayak buang-buang waktu saja.

Tapi, masak iya selama bertahun-tahun bersama kamu gak dapat apa-apa? Eits, yang dimaksud bukan soal materi, ya namun lebih kepada pengalaman.

Tentu saja, bersama seseorang selama itu, kamu bakal banyak belajar.

Sedikit banyak pasti kamu hafal dengan sikapnya, bagaimana memperlakukan pasangan dengan baik, belajar sabar ketika kalian menghadapi masalah dan yang gak bisa dipungkiri, selama itu pula temanmu bertambah.

Bahkan meskipun kalian sudah gak pacaran lagi, teman-teman yang kamu kenal darinya tak lantas menjauhimu begitu saja kan? Banyak kok, hal positif yang bisa dipetik ketimbang meratapi waktu yang kamu anggap terbuang sia-sia.

Terus kalau menurutmu sayang, mengakhiri 5 tahun kebersamaan dengan kata putus, setelah balikan dan ternyata kalian mesti pisah untuk kedua kalinya, makin panjang dong waktu yang dianggap terbuang percuma kan? Ayo, pikirkan lagi deh.

3. Kamu merasa bakal sulit untuk melupakannya

Benar Gak Sih? 5 Alasan Bikin Kamu Tergoda Balikan Sama Mantanunsplash.com/@evertonvila

Sulit atau mudah, itu tergantung niat kamu sendiri.

Wajar, kalau sebulan atau tiga bulan berselang pasca putus kamu masih suka ingat tentang kenangan manis bersamanya. Tapi ingat! Jangan berlarut dalam kenangan, ya.

Memang ingatan itu gak bisa serta merta dihapus dari kepala begitu saja, kan.

Akan ada masa dimana kamu teringat dia dan segala kenangan manis bersamanya, namun hatimu tak merasakan perasaan sakit atau kangen lagi.

Jika hatimu sudah tak merasa apa-apa lagi alias sudah biasa saja, itu tandanya kamu sudah move on.

Nah, cepat atau lambatnya waktu move on tergantung dari seberapa keras kamu berusaha untuk bisa sepenuhnya mengikhlaskan dia.

4. Sebenarnya kamu malas, kalau harus jatuh cinta lagi dengan yang baru. Memulai dari awal lagi, dan belum tentu bakal berhasil nantinya

Benar Gak Sih? 5 Alasan Bikin Kamu Tergoda Balikan Sama Mantanwww.unpsplash.com

Untuk alasan yang satu ini, bisa dibilang yang paling jujur dan sebenar-benarnya kamu pikirkan diam-diam saat memutuskan ingin balikan lagi dengan mantan.

Di benakmu, gak terbayang deh bagaimana ribetnya memulai hubungan dengan orang yang baru.

Mesti menyesuaikan lagi, saling kenal lagi, dan setelah melalui tahapan tersebut belum tentu pada akhirnya kalian akan berakhir bahagia.

Bayangan negatif itulah yang semakin mendorong kuat keinginanmu buat rujuk sama mantan.

Padahal, kalau mau sedikit saja ambil resiko, bukan gak mungkin mencoba memulai dengan pacar baru, bisa lebih menyenangkan dan sukses membawamu sampai ke pernikahan.

Merelakan seseorang yang pernah mengisi hari-harimu cukup lama, memang gak gampang.

Tapi tak lantas, kamu bisa dengan mudah meminta dia untuk kembali lagi. Pernah gagal, menjalin asmara berdua tentu gak gampang buat bisa saling percaya satu sama lain.

Perlu pertimbangan yang matang, agar jika memang kalian balikan nanti, gak lantas berujung pada perpisahan untuk kedua kalinya. Pasti kamu gak mau itu kejadian kan?

5. Kamu berpikir, hubungan ini masih bisa diperbaiki

Benar Gak Sih? 5 Alasan Bikin Kamu Tergoda Balikan Sama Mantanunsplash.com/Barbora Polednová

Yang terakhir, kalau kamu sudah yakin dengan pernyataan tersebut.

Itu artinya kamu juga telah mengantongi masalah apa saja yang jadi sebab kandasnya asmara kalian.

Dengan tahu persoalan apa yang mendasari kalian mesti berpisah, itu artinya kamu ada niatan untuk mengakui kesalahan dan berusaha buat memperbaikinya.

Duh, tak perlu memaksakan diri kok sebenarnya, terkadang putus adalah keputusan yang terbaik dan solusi dari permasalahan yang kalian hadapi.

Lagi pula, menyatukan pecahan kaca yang terlanjur jadi berkeping-keping bisa dibilang mustahil. 

Baca Juga: 9 Tanda Cowok Serius dan Akan Melamar Kamu, Siap-siap Ya!

Tulisan ini disadur dari Community Writer Angel Rose 5 Alasan Umum yang Bikin Kamu Tergoda Balikan Sama Mantan

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya