TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Hal yang Perlu Dilakukan saat Cinta Ditolak, Jangan Marah!

Penolakan cinta adalah hal yang lumrah pada setiap orang

ilustrasi pasangan (pexels.com/Jep Gambardella)

Mencintai seseorang yang spesial pasti membutuhkan keberanian tersendiri, apalagi jika sampai memutuskan untuk mengungkapkannya secara langsung. Ungkapan cinta tersebut dianggap sebagai hal yang serius karena bisa jadi diterima, namun tetap saja ada kemungkinan untuk ditolak.

Penolakan cinta dari seseorang yang disukai pasti bukanlah hal yang mudah, apalagi jika kamu sudah benar-benar menaruh perasaan lebih apda orang tersebut. Setidaknya kamu bisa melakukan beberapa hal berikut ini ketika cintamu ditolak, sehingga tidak akan melakukan hal yang tidak-tidak. 

1. Jangan menyalahkan diri

ilustrasi sedih (unsplash.com/Pablo Varela)

Kamu pasti menyimpan rasa bingung tersendiri pada saat gebetan menolak pernyataan cinta yang kamu berikan. Rasa bingung yang dimiliki sebetulnya merupakan hal yang sangat wajar, sebab kamu mungkin sudah menaruh harapan dan ekspektasi lebih terhadap jawaban yang akan diberikannya.

Satu hal penting yang perlu kamu lakukan adalah dengan tidak menyalahkan diri atas penolakan yang diberikannya padamu. Jika kamu menyalahkan diri dan merasa insecure atas apa yang terjadi, maka hal ini justru hanya akan membebanimu saja ke depannya nanti.

2. Menerima segala penolakan dengan lapang dada

ilustrasi bahagia (unsplash.com/Fernando Brasil)

Tidak ada orang yang ingin mendapatkan penolakan, apalagi dari orang yang disukainya sejak lama. Namun, memang kamu tidak bisa mengontrol perasaan orang lain terhadapmu, termasuk dengan tidak bisa memaksakannya untuk bisa menyukaimu dengan perasaan yang sama.

Kamu harus bisa mengontrol diri untuk menerima segala penolakan yang diberikan dengan lapang dada, sehingga tidak ada yang akan disesali ke depannya. Setidaknya jika terbiasa dengan penolakan yang diberikan, maka kamu bisa lebih sabar dan tidak akan menuntut lebih.

Baca Juga: 5 Cara Bijak Menyikapi Pasangan Ragu dalam Menjalin Hubungan

3. Lakukan hal positif untuk melupakannya

ilustrasi berolahraga (unsplash.com/Anupam Mahapatra)

Menerima penolakan dari gebetan memang bukanlah hal yang mudah, apalagi jika kamu memang sudah menyimpan perasaan sejak lama. Namun, di lain sisi tentu kamu juga tidak bisa memaksakan gebetan untuk menerima perasaanmu apabila ia memang tidak memiliki perasaan yang sama.

Setidaknya berusahalah untuk melakukan banyak hal positif agar bisa mengisi aktivitasmu dengan menyenangkan. Hal ini cukup efektif agar nantinya kamu jadi tidak terpaku dan terlalu kepikiran dengan penolakan yang diberikan, sehingga bisa menjalani hidup dengan lebih baik lagi ke depannya.

Verified Writer

Abdi K Tresna

Hi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya