TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Alasan Jalan Kaki Bisa Hilangkan Overthinkingmu!

Mencari jalan keluar saat terjebak dalam pikiran sendiri

Ilustrasi overthinking, terjebak dalam pikiran (pexels.com/Elena Saharova)

Zaman sekarang overthinking sudah seperti rutinitas setiap hari, karena semakin dewasa banyak sekali pilihan yang harus kamu ambil, serta tanggung jawab yang harus dipenuhi. Saat kamu sedang mengalami situasi yang sulit dalam diri, saat ketika pikiran dikuasai dengan segala macam pertanyaan dan keraguan, yang semakin banyak dan semakin menumpuk didalam kepala, akibatnya kamu jadi banyak pikiran karena terlalu banyak yang dipertimbangkan.

Overthinking yang paling sering terjadi adalah ketika kamu belum bisa mengambil tindakan karena masih terjebak dalam pikiranmu, sebenarnya mempertimbangkan sesuatu untuk menentukan mana yang lebih baik, dalam mengambil keputusan adalah hal yang bagus, karena kamu jadi lebih kritis.

Untuk mengurangi ketegangan yang ada dalam kepalamu adalah dengan menyegarkan pikiran. Jalan jalan bisa jadi solusi untuk kamu yang sedang mengalami overthinking, tidak perlu keluar uang yang banyak, kamu bisa pergi ke taman atau tempat olahraga untuk berjalan-jalan sebentar, karena banyak hal yang bisa kamu lihat. Jika jalan kaki dilakukan secara rutin setiap hari minimal 30 menit per hari, kamu akan merasakan manfaatnya. Berikut 6 manfaat yang kamu rasakan saat rutin jalan kaki untuk mengalihkan overthinkingmu.

1. Mengurangi pikiran negatif

Saat kamu sedang overthinking, seringkali yang dipikirkan adalah hal-hal buruk yang belum tentu terjadi. Berjalan kaki dapat membantu kamu mengalihkan pikiran dari hal-hal negatif yang berputar di kepala. Kamu bisa fokuskan pikiran kamu pada nafas kamu saat sedang berjalan kaki, bisa juga sambil melihat-lihat sekitar, sehingga membantu kamu menenangkan pikiran.

2. Menyegarkan pikiran

Aktivitas berjalan kaki minimal 30 menit, dipagi hari dengan menghirup udara segar dapat membantu kamu menyegarkan pikiran dan memberikan suasana baru. Dimulai dari yang paling dekat, kamu bisa berjalan kaki keliling komplek, menikmati pemandangan, sehingga memungkinkan untuk melupakan sementara pikiran yang sedang membuat stres.

3. Merangsang pemikiran positif

  1. Berjalan kaki dapat merangsang pemikiran positif dengan melepaskan endorfin, hormon yang dapat meningkatkan mood dan mengurangi stres. Cara untuk membangkitkan semangat dan mengubah cara berpikir menjadi lebih optimistis. Pikiran positif dapat membantu seseorang untuk menghadapi situasi stres dengan lebih baik, sehingga mengurangi efek kesehatan yang berbahaya.

4. Meningkatkan kreativitas

Berjalan kaki dapat membantu meningkatkan aliran darah ke otak, sehingga memperbaiki fungsi kognitif dan mendorong kreativitas dalam menemukan solusi bagi pikiran yang bergejolak.

5. Memberikan waktu untuk refleksi diri

Saat kamu berjalan kaki sendirian, kamu dapat memiliki kesempatan untuk merenungkan situasi atau masalah yang sedang berputar di pikiranmu. Karena, saat pikiranmu sudah mulai tenang, kamu dapat menerima, memproses, dan mengelola masalah dengan lebih bijak, sehingga dapat membantu mempercepat proses penyelesaian masalah.

Writer

inayah

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya