Gunakan Wujud Baru Kurama Mode di Manga Boruto 51, Naruto Bakal Mati? 

Inikah pengorbanan sang hokage?

Para penggemar Naruto heboh. Soalnya sang idola memunculkan wujud perubahan baru dengan kekuatan Kurama di manga Boruto edisi 51. 

Tapi yang bikin heboh bukan kekuatannya. Tapi pernyataan Kurama soal efek yang ditimbulkan jika Naruto mengeluarkan kekuatan tersebut. 

Berikut pembahasan manga Boruto 51 yang berjudul pengorbanan. Inikah pengorbanan sang hokage ketujuh?

1. Isshiki tidak mau membunuh Boruto bukan karena dia takut pada Momoshiki

Gunakan Wujud Baru Kurama Mode di Manga Boruto 51, Naruto Bakal Mati? naruto.fandom.com

Awalnya, saya mengira kalau Isshiki tidak mau membunuh Boruto karena dia khawatir Momoshiki akan bangkit.

Tapi Boruto bab 51 menjelaskan alasan sejatinya. Untuk membuat Juubi menjadi Pohon Dewa, Juubi tersebut harus memangsa seorang Otsutsuki.

Awalnya, Isshiki akan mengorbankan Jigen. Tentu saja, Isshiki kemudian bakal terlahir kembali di tubuh wadah lain, yang direncanakan adalah Kawaki.

Tapi sekarang, ada Boruto yang menjadi wadah Momoshiki. Isshiki bisa mengorbankan Boruto.

Boruto bab 51 juga menunjukkan kalau Isshiki mungkin tidak bisa membunuh Boruto, tapi ia bisa menyakiti anak itu. Seperti mematahkan lengan Boruto. 

Sebenarnya, ini membuat saya curiga kalau Momoshiki benar-benar akan membajak Boruto nanti. Saya rasa ego Momoshiki tidak akan membiarkan dia dikorbankan begitu saja oleh Isshiki.

Baca Juga: 5 Hal yang Gak Masuk Akal tentang Tsunade Senju di Naruto

2. Jurus darurat dari Kurama

Gunakan Wujud Baru Kurama Mode di Manga Boruto 51, Naruto Bakal Mati? mangaplus.shueisha.co.jp/boruto

Isshiki tak bisa diatasi oleh Sasuke di Boruto bab 51 ini. Saat Kurama menanyai Naruto soal rencananya, Naruto hanya mengatakan kalau tanggung jawabnya sebagai Hokage untuk melindungi. Kalaupun Naruto akan mati, dia akan tetap mencengkeram Isshiki dan tak akan melepaskannya.

Begitu Kurama sudah mendengar Naruto siap mati, Kurama mengatakan ada jalan untuk Naruto. Tapi menggunakan wujud itu akan membunuh Naruto.

3. Wujud baru Naruto

Gunakan Wujud Baru Kurama Mode di Manga Boruto 51, Naruto Bakal Mati? mangaplus.shueisha.co.jp/boruto

Jadi, inilah wujud yang harusnya akan jadi wujud terakhir Naruto. Pancaran chakra-nya sampai membuat Isshiki terkejut, menandakan ini sudah wujud yang kuat sekali.

Sayang, Boruto bab 51 selesai sebelum kita melihat lebih banyak aksi Naruto dalam wujud ini. Apakah Naruto akan mati? Saya lihat banyak halaman meme anime sudah membayangkan skenario seperti itu sejak spoiler bab ini keluar.

Tapi sampai Naruto benar-benar mati, kita tak bisa mengambil kesimpulan sembarangan juga sih.  Dulu, Might Guy bisa diselamatkan meski dia menggunakan jurus Gerbang Kedelapan yang harusnya pasti membunuh penggunanya. Tapi pastinya Naruto akan mendapatkan efek dari kekuatan itu.

Bagaimana pendapat kamu? Mungkinkah Naruto bakal mati?

Baca Juga: 7 Ninja di Naruto yang Kuat Tapi Lucu, Sering Bertingkah Konyol!

Artikel ini sudah tayang di Duniaku dengan judul Pembahasan Boruto Bab 51: Wujud Baru Naruto Bisa Membunuhnya?!

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya