5 Anggota Keluarga Squidward yang Pernah Muncul di Kartun Spongebob

Squidward ternyata masih punya nenek, lho!

Squidward Tentacles yang merupakan gurita berwatak judes dan mudah marah pasti sudah gak asing di telinga para penggemar kartun Spongebob. Squidward bekerja di Krusty Krab sebagai kasir. Ia tinggal sendirian tepat di samping rumah Spongebob.

Walau tinggal sendiri, lima anggota keluarga Squidward berikut pernah terlihat di beberapa episode Spongebob Squarepants.

1. Squog

5 Anggota Keluarga Squidward yang Pernah Muncul di Kartun SpongebobSquog (spongebob.fandom.com)

Squog adalah leluhur Squidward yang berasal dari zaman prasejarah. Kemunculannya bisa kamu temukan di episode 'Ugh'. Dari segi fisik, Squog mirip dengan Squidward tapi ia punya alis lebih tebal, beberapa helai rambut, dan hanya punya sebuah gigi.

2. Hopalong Squidward

5 Anggota Keluarga Squidward yang Pernah Muncul di Kartun SpongebobHopalong Squidward (spongebob.fandom.com)

Di episode 'Pets of the West', salah satu leluhur Squidward bernama Hopalong Squidward juga muncul. Ia bekerja sebagai bartender di Krusty Kantina yang terletak di kota Dead Eye Gultch. Sama seperti Squog, Hopalong juga punya kemiripan dengan Squidward dari segi fisik. Perbedaannya hanya terletak di kumis dan cara berpakaian.

Dari segi kemalasan dalam bekerja, sifat Squidward ternyata menurun dari Hopalong yang juga sangat pemalas ketika bekerja. Ia seringkali tertidur ketika banyak pelanggan datang ke Krusty Kantina. Mirip banget sama Squidward, kan?

Baca Juga: 5 Sikap Spongebob yang Bikin Warga Bikini Bottom Kesal

3. Grandma Tentacles

5 Anggota Keluarga Squidward yang Pernah Muncul di Kartun SpongebobGrandma Tentacles (Spongebob.fandom.com)

Grandma Tentacles yang merupakan nenek daru Squidward juga pernah menghiasi layar kaca kamu, lho! Ia pernah muncul di episode berjudul 'Chum Fricassee' ketika Squidward memasak resep rahasia buatan neneknya di Chum Bucket. Di episode itu, Grandma Tentacles yang menggunakan tongkat tampak marah ketika Squidward memasak resep buatannya dengan cara yang salah. 

4. Mrs. Tentacles

5 Anggota Keluarga Squidward yang Pernah Muncul di Kartun SpongebobMrs. Tentacles (spongebob.fandom.com)

Ibu dari Squidward ini pernah muncul di episode 'Fools in Aprils'  ketika Squidward sedang berhalusinasi. Kemudian, Mrs. Tentacles muncul secara langsung di episode 'Krusty Towers' ketika Squidward meminta kue buatan ibunya pada tuan Krab.

Tuan Krab pergi ke rumah Mrs. Tentacles bersama Spongebob untuk meminta diajari cara membuat kue. Mrs. Tentacles tampak mirip dengan Grandma Tentacles, tapi ia memakai kacamata dan gak menggunakan tongkat.

5. Sepupu remaja

5 Anggota Keluarga Squidward yang Pernah Muncul di Kartun Spongebobsepupu remaja Squidward (spongebob.fandom.com)

Anggota keluarga Squidward terakhir yang pernah muncul adalah sepupu remajanya yang tak bernama. Sepupu remaja Squidward ini punya gaya berpakaian yang sama dengan Squidward, hanya menggunakan kaus berwarna kecoklatan. 

Ia memiliki rambut panjang berwarna pirang dan beberapa bintik kemerahan di hidungnya. Di episode 'Stanley S. Squarepants', dia datang ke Krusty Krabs untuk melamar pekerjaan yang berakhir mendapat penolakan.

Mulai dari leluhur hingga sepupu, Squidward ternyata punya beberapa anggota keluarga yang pernah tampil di kartun Spongebob. Karakter Squidward yang menarik perhatian tentu membuat penonton juga penasaran dengan anggota keluarganya yang lain. Anggota keluarga Squidward mana nih, yang paling menarik perhatianmu?

Baca Juga: 7 Fakta Ino Yamanaka, Ninja Sensor Andalan di Naruto Hingga Boruto 

Alwiyah Nabilah Photo Community Writer Alwiyah Nabilah

I love to read, write, and watch spongebob

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya