9 Benda Ini Harus Kamu Ganti Lebih Sering demi Kesehatanmu Sendiri

Hayo, jangan malas-malas ya!

Kuman, bakteri, dan patogen hidup berdampingan dengan manusia. Mereka bisa hinggap di permukaan tubuh, benda-benda yang kita gunakan, bahkan makanan yang masuk ke dalam tubuh kita. Kita memang tidak perlu khawatir terlalu berlebihan. Namun penting untuk meminimalkan kontak dengan organisme tak kasat mata tersebut.

Salah satu cara untuk melakukannya adalah dengan menjaga kebersihan dari benda-benda yang kita gunakan. Tanpa disadari ada banyak benda yang sebenarnya harus diganti dengan lebih sering demi kesehatan kita.

Kira-kira apakah kamu bisa menebaknya? Yuk simak penjelasannya berikut ini!

1. Sikat gigi harus diganti baru setiap tiga hingga empat bulan

9 Benda Ini Harus Kamu Ganti Lebih Sering demi Kesehatanmu Sendirimyfamilydentistry.com

Menurut studi dari American Dental Association (ADA), kita seharusnya mengganti sikat gigi sekali dalam tiga hingga empat bulan. Selain karena tekstur sikat yang sudah tidak baik, jika dibiarkan, bakteri akan kian menumpuk. Akhirnya, mereka akan menempel pada gigi kita.

2. Sunscreen harus diganti setiap beberapa tahun

9 Benda Ini Harus Kamu Ganti Lebih Sering demi Kesehatanmu Sendirithedailybeast.com

Pada umumnya produk perawatan kulit memiliki masa kedaluwarsanya sendiri, termasuk sunscreen. Walaupun begitu, Food and Drug Administration (FDA) menyarankan agar kita selalu mengganti maksimal tiga tahun sekali. Ini untuk menjaga agar produk tersebut tetap bisa menjalankan fungsinya dengan maksimal. Selain itu, kita juga harus menyimpannya di tempat yang sejuk.

3. Sisir sebaiknya diganti dua kali setiap tahun

9 Benda Ini Harus Kamu Ganti Lebih Sering demi Kesehatanmu Sendiriindramuhtadi.com

Tanpa kita sadari, semua sisa produk rambut, kulit mati, dan ketombe dari rambut menempel di sisir kita. Oleh karena itu, jangan malas untuk menggantinya dengan yang baru ya! Dilansir dari Women’s Health, sebaiknya kita membuang sisir lama setiap enam bulan sekali. 

“Sisir yang kotor dapat membuat rambut bersih tampak kotor, berminyak, dan lepek,” kata ahli dermatologi, Tsippora Shainhouse, kepada sumber yang sama.

4. Ganti baru spreimu setiap beberapa tahun

9 Benda Ini Harus Kamu Ganti Lebih Sering demi Kesehatanmu Sendiricare2.com

Kamu mungkin sudah tahu bahwa sprei harus dicuci minimal dua minggu sekali. Namun tahukah kamu bahwa pelindung kasur tersebut juga memiliki “masa kedaluwarsa”?

Dilansir dari Insider, kita sebaiknya mengganti sprei dengan yang baru setiap dua hingga tiga tahun sekali. Hal ini dilakukan agar kebersihannya tetap terjaga. Selain itu, kain yang dipakai terus menerus juga akan menipis dan tidak nyaman di kulit.

5. Bantal juga perlu diganti secara rutin

9 Benda Ini Harus Kamu Ganti Lebih Sering demi Kesehatanmu Sendiriwhotelsthestore.com

Pernahkah kamu memerhatikan bantal lamamu? Dakron atau kapuk yang ada di dalamnya semakin mengempis, permukaannya pun terlihat kotor karena jamur dan cairan tubuh. Cukup mengerikan, bukan? Maka dari itu, gantilah bantalmu dengan yang baru setiap dua hingga tiga tahun, kata National Sleep Foundation. Selain demi kenyamanan, hal ini juga bertujuan agar kamu terhindar dari tungau dan alergi.

Baca Juga: 8 Benda di Kantor yang Berpotensi Jadi Sarang Bakteri dan Virus

6. Spons pembersih piring perlu diganti dengan lebih sering

9 Benda Ini Harus Kamu Ganti Lebih Sering demi Kesehatanmu Sendiricanalvie.com

Biasanya berapa lama kamu menggunakan spons pembersih piringmu? Apakah sampai warnanya berubah menjadi gelap? Sebaiknya jangan tunggu sampai begitu ya! 

Studi dari Scientific Reports tahun 2017 mengatakan bahwa alat mencuci piring tersebut adalah rumah yang ideal untuk bakteri, termasuk patogen yang bisa menyebabkan berbagai macam penyakit. Oleh karena itu, peneliti menyarankan agar kita membuang spons lama setelah seminggu pemakaian. Tidak mau, kan, alat makanmu dipenuhi kuman?

7. Jangan menunggu maskara sampai kedaluwarsa untuk menggantinya dengan yang baru

9 Benda Ini Harus Kamu Ganti Lebih Sering demi Kesehatanmu Sendiripicdn.net

Jika kamu adalah pengguna maskara yang rutin, sebaiknya kamu mengganti produk tersebut dengan yang baru setiap dua hingga tiga bulan sekali. Kenapa sangat cepat? Laman Insider mengatakan bahwa alat makeup tersebut rawan untuk menjadi sarang bakteri. 

Tanda maskara harus dibuang adalah ketika ia sudah menggumpal dan berbau aneh. Kamu juga tidak boleh menambahkan air atau air liur untuk mengatasinya, kata FDA. Ganti saja dengan baru, ya!

8. Walaupun sering dicuci, celana dalam harus diganti setiap tahun

9 Benda Ini Harus Kamu Ganti Lebih Sering demi Kesehatanmu Sendirimedicalnewstoday.com

Semua orang memang rutin mencuci celana dalam. Namun ternyata hal tersebut tidak cukup untuk menjaga kebersihannya. Data dari Good Housekeeping Institute mengatakan walaupun terlihat bersih, pakaian tersebut mengandung lebih dari 10 ribu bakteri hidup.

Tidak mau, kan, organ vitalmu menjadi sarang mereka? Maka dari itu, perbarui celana dalammu minimal setahun sekali ya!

9. Tempat lensa kontak ternyata perlu diganti setiap beberapa bulan

9 Benda Ini Harus Kamu Ganti Lebih Sering demi Kesehatanmu Sendiriself.com

Mengganti lensa kontak setiap beberapa kali pemakaian memang sangat penting. Bahkan ada pula produk yang hanya sekali pakai untuk menjaga kebersihannya. Namun pengguna lensa kontak sering kali lupa akan kehigienisan dari tempat lensa atau case.

Walaupun sering dibersihkan, wadah tersebut tetap bisa dihinggapi kuman. Maka dari itu, usahakan untuk selalu menggantinya setiap tiga hingga empat bulan sekali. 

Hayo, kamu pasti lupa untuk mengganti benda-benda yang telah disebutkan di atas, kan? Yuk luangkan waktu dan uang untuk membeli yang baru! Jangan malas ya, ini semua demi kesehatanmu yang berharga. 

Baca Juga: Perhatikan 7 Aturan Pemakaian Celana Dalam yang Sehat, Penting Banget!

Topik:

  • Izza Namira
  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya