Resep Stik Tahu yang Gampang buat Camilan Enak di Rumah

Daripada bengong di rumah, mending masak camilan dah

Pengin camilan yang murah, tetapi lezat? Ada stik tahu yang bisa kamu bikin sendiri di rumah. 

Perpaduan rasanya yang lezat dengan tekstur krispi dijamin bikin nagih. Kamu bisa meniru resep dan cara membuat stik tahu di bawah ini, ya!

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Stik Tahu yang Gampang buat Camilan Enak di Rumahvegetarian.lovetoknow.com

Bahan-bahan:

  • 10 buah tahu putih
  • 10 sendok makan tepung maizena
  • 4 siung bawang putih yang telah dihaluskan
  • 1/4 sendok teh lada bubuk
  • garam secukupnya
  • minyak goreng secukupnya

2. Campurkan semua bahan sampai merata

Resep Stik Tahu yang Gampang buat Camilan Enak di Rumahtastessence.com

Letakkan tahu di dalam wadah, kemudian haluskan terlebih dahulu dengan garpu. Tambahkan semua bahan-bahan lainnya ke dalam wadah. Campurkan semua bahan sampai merata, sisihkan. 

Baca Juga: Resep Kue Bawang Spesial, Camilan Mini yang Gurih dan Enak

3. Masukkan adonan ke dalam pipping bag

Resep Stik Tahu yang Gampang buat Camilan Enak di Rumahperfectdeepfry.com

Masukkan adonan ke dalam pipping bag atau plastik yang dibentuk segitiga. Kemudian, sisihkan.

Siapkan wajan yang telah diberi sedikit minyak, dan panaskan. Pencet pipping bag di atas wajan, kemudian goreng sampai berwarna kecokelatan. Angkat dan sajikan bersama saus!

Itulah cara bikin stik tahu yang gampang dan enak. Mending bikin camilan sendiri di rumah daripada gabut, kan?

Baca Juga: Resep Dalgona Matcha yang Hits Banget, Begini Cara Membuatnya 

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya