5 Manfaat Kesehatan Andaliman, Merica Khas Kuliner Batak

Rempah ini memiliki rasa yang khas dan tajam

Andaliman merupakan rempah yang banyak ditemukan di daerah Batak dan kerap digunakan di berbagai kuliner khas tanah Batak. Andaliman memiliki cita rasa yang khas, tajam, menyengat, dan meninggalkan sensasi ketir di lidah. Rempah ini memiliki bentuk bulat dan kecil mirip seperti lada. Maka dari itu, andaliman juga kerap disebut sebagai merica Batak.

Nah, tapi selain dapat digunakan sebagai penyedap rasa alami, andaliman memiliki manfaat yang luar biasa bagi kesehatan. Lantas apa saja manfaat andaliman bagi kesehatan? Simak ulasan berikut ini.

1. Mengatasi anemia

5 Manfaat Kesehatan Andaliman, Merica Khas Kuliner Batakwellandgood.com

Andaliman kaya akan zat besi yang merupakan salah satu unsur pembentuk hemoglobin. Seperti yang kita ketahui, penderita anemia kerap merasa lemas dan nampak pucat. Ini lantaran mereka tidak memiliki hemoglobin dalam kadar yang normal dalam tubuh, sehingga suplai oksigen dan sari makanan dapat terganggu yang kemudian menyebabkan penderita anemia mudah lemas.

Menambahkan andaliman di dalam masakan dapat meningkatkan produksi hemoglobin yang membuat penderita anemia menjadi lebih bugar dan aktif.

2. Mencegah osteoporosis

5 Manfaat Kesehatan Andaliman, Merica Khas Kuliner BatakMumby.com

Seiring bertambahnya usia, kepadatan tulang akan terus menurun akibat kehilangan mineral-mineral penting penyusun tulang seperti fosfor dan kalsium. Andaliman sendiri mengandung fosfor dan kalsium yang diperlukan oleh tulang dan gigi. Sehingga menambahkan andaliman dalam masakan dapat menjaga kepadatan tulang dan mencegah osteoporosis.

Baca Juga: 5 Manfaat Jintan, Obat Alami Batuk Kering dan Berdahak

3. Meningkatkan daya tahan tubuh

5 Manfaat Kesehatan Andaliman, Merica Khas Kuliner BatakMindbodygreen.com

Kandungan zinc yang ada pada andaliman juga membuat merica khas Batak ini memiliki manfaat bagi kesehatan. Zinc merupakan mineral yang dibutuhkan oleh tubuh untuk pertumbuhan sel, mempercepat pemulihan luka, hingga mengaktifkan sel yang berperan dalam sistem imun. Sehingga, konsumsi andaliman dipercaya dapat meningkatkan daya tahan tubuh.

4. Sumber antioksidan yang dibutuhkan tubuh

5 Manfaat Kesehatan Andaliman, Merica Khas Kuliner Batakverywellmind.com

Andaliman juga mengandung antioksidan yang merupakan salah satu senyawa yang berperan dalam menangkal radiasi bebas yang menyebabkan berbagai masalah pada tubuh mulai dari kulit kusam, menurunkan daya tahan tubuh, penuaan dini, hingga kanker. Sehingga konsumsi andaliman dapat menetralisir efek radikal bebas dalam tubuh dan mencegah berbagai penyakit menyerang tubuh.

5. Menurunkan kadar kolesterol dan menjaga kesehatan jantung

5 Manfaat Kesehatan Andaliman, Merica Khas Kuliner Bataktkdhub.co.uk

Andaliman juga mengandung fitosterol, yaitu senyawa organik yang memiliki bentuk molekul mirip dengan kolesterol. Kendati demikian, fitosterol dan kolesterol memiliki karakter yang jauh berbeda di dalam tubuh. Seperti yang kita ketahui, kadar kolesterol berlebih dapat membentuk plak di dinding pembuluh darah yang menyebabkan aliran darah terganggu dan berdampak pada timbulnya penyakit jantung dan stroke.

Nah, fitosterol di dalam tubuh dapat menyebabkan penyerapan kolesterol di dalam tubuh menjadi terhambat. Alhasil kamupun terhindar dari kolesterol tinggi dan kinerja jantung menjadi lebih baik.

Nah, itu tadi beberapa manfaat andaliman. Kamu sendiri apakah pernah menambahkan andaliman dalam masakan?

Baca Juga: 7 Manfaat Buah Pir, Bisa Bikin Wajah Bersih dari Jerawat

Eka Ami Photo Verified Writer Eka Ami

https://mycollection.shop/allaboutshopee0101

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya