Kopi Kome, Antimainstream dengan Ekstrak Beras dan Pandan

Tidak memiliki gejala asam lambung, aman diminum tiap hari

Medan, IDN Times - Kopi saat ini banyak diminati, seperti layaknya kebutuhan berbagai kalangan. Namun, salah satu tempat nongkrong atau coffeshop di Medan, menyediakan kopi yang berbeda rasa.

Kali ini IDN Times akan mengulik coffeeshop yang dapat dinikmati dengan antimainstream. Kopi ini memiliki ekstrak beras dan juga pandan yang berada di Jalan Cik Ditiro Medan.

1. Erianto akui hanya Kome yang memiliki coffeeshop dengan ekstrak beras

Kopi Kome, Antimainstream dengan Ekstrak Beras dan PandanSalah satu coffeeshop dengan menu andalan kopi beras (IDN Times/Indah Permata Sari)

Founder dan CEO, Erianto Avril (30) menjelaskan makna atau alasan dari penamaan coffeshop tersebut, yakni Kome berasal dari bahasa Jepang, artinya beras.

Erianto menjelaskan Kome ini memiliki filosopi, "kita berharap semua produk dari Kome ini yang kita jual bisa dibutuhkan masyarakat sama halnya dengan masyarakat membutuhkan beras karena kebutuhan masyarakat Indonesia yang paling utama beras," ucap Erianto.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Film Dewasa Korea, Banyak Adegan Vulgarnya!

2. Kome memiliki rasa kopi yang manis alami dari beras

Kopi Kome, Antimainstream dengan Ekstrak Beras dan PandanSalah satu coffeeshop dengan menu andalan kopi beras (IDN Times/Indah Permata Sari)

Brand Kome ini diharapkan dapat menciptakan produk yang non mainstream.

"Jadi kita berusaha agar manis dari kopi itu tidak dari gula saja, tapi menciptakan dari rasa manis alami yang ada di dalam beras karena beras itu punya sweetnes. Nah, ini yang kita buat ekstrak berasnya menjadi sirup kemudian ketika membuat minuman kita tambahkan sirup dari hasil ekstraksi supaya melengkapi rasa manis yang ada di Rice kopi hanya Kome yang punya resep ini," jelasnya.

3. Manfaat beras kopi di Kome

Kopi Kome, Antimainstream dengan Ekstrak Beras dan PandanSalah satu coffeeshop dengan menu andalan kopi beras (IDN Times/Indah Permata Sari)

Menurutnya, ada manfaat beras kopi di Kome di antaranya orang yang punya gejala asam lambung ketika meminum kopi. Ia menjelaskan 7 dari 10 orang ini mencoba beras kopi tidak memiliki gejala asam lambung artinya 70 persen aman kemudian dari rasa manisnya bukan dari gula jadi lebih aman untuk dikonsumsi setiap hari.

"Kalau kita cerita manfaat tentunya kalau kita makan dan minum setiap hari kita yang kita lihat sebenernya faedah apakah makanan atau minuman kita berfaedah atau tidak atau jika kita suka mengkonsumsi makanan tertentu apakah ini aman atau tidak di Rice kopi kita punya satu masa R&D (Research and Development) kita punya survei kita menciptakan kopi ini di Rice kopi kita sudah membuktikan lewat riset bahwasannya 7 dari 10 orang yang punya gejala asam lambung ketika dia minum kopi nah ketika 7 dari 10 orang ini mencoba Rice kopi dia tidak memiliki gejala asam lambung artinya 70 persen aman kemudian dari rasa manisnya bukan dari gula jadi lebih aman untuk dikonsumsi setiap hari," tuturnya.

Selain rice coffee, menu andalan atau favorit dari Kome adalah Avocado dan juga ada diciptakan minuman bernama esensial.

"Esensial itu kalau kita beli minumannya itu cuma setengah cup dia dicampur dengan susu, cuma kalau dilihat setengah cup bukan karena mau untung banyak itu karena kita menciptakan rasa minumannya itu kita mau orang begitu minum ini mereka tau ini adalah minumannya Kome tujuannya untuk membangun identitas," ucapnya.

4. Coffeshop Kome juga telah berbasis digital

Kopi Kome, Antimainstream dengan Ekstrak Beras dan PandanSalah satu coffeeshop dengan menu andalan kopi beras (IDN Times/Indah Permata Sari)

Tak hanya sekedar menunya. Coffeshop Kome juga telah berbasis digital untuk tak menyulitkan para pengunjung memesan. Cukup foto melalui barcode di meja yang tepah tersedia maka muncul sejumlah menu Kome dan menu akan disajikan.

Dan untuk metode pembayaran memiliki 2 pilihan. Bisa cash atau atau kasir pembayaran via online QR apasaja.

5. Kome akan ada menu baru yakni burger dan rice bowl

Kopi Kome, Antimainstream dengan Ekstrak Beras dan PandanSalah satu coffeeshop dengan menu andalan kopi beras (IDN Times/Indah Permata Sari)

Erianto akan menambah menu baru di Kome, yaitu burger dan makanan berat adalah rice bowl.

Untuk tarif harga dijual di Kome mulai dari Rp15ribu hingga Rp30an ribu.

Menurut Erianto selama PPKM berlangsung di Medan, Kome masih terbilang stabil para pemesan atau pengunjung.

Baca Juga: Cerita Mbok Pur, Pengamen Solo dengan Kebaya dan Sanggul

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya