5 Rumah Makan Padang Ternikmat di Medan, Bikin Lidah Bergoyang!

Masakan Padang gak pernah salah, enak!

Kepopuleran masakan khas Padang sudah tidak perlu diragukan lagi. Tidak hanya di dalam negeri, kini masakan Padang sudah merambah hingga ke luar negeri, seperti di benua Amerika dan Eropa. Di Indonesia sendiri rumah makan Padang bisa ditemui di hampir seluruh kota-kota besar, salah satunya Medan.

Berikut ini terdapat lima rekomendasi rumah makan Padang paling nikmat yang ada di kota Medan. Simak, ya.

1. Restoran Sederhana

5 Rumah Makan Padang Ternikmat di Medan, Bikin Lidah Bergoyang!instagram.com/jalan_makan_rose

Restoran Sederhana di Medan bisa kamu temukan di beberapa lokasi, yaitu jalan Pattimura, jalan Brigjen Katamso, Ring Road Gagak Hitam dan jalan besar menuju Bandara Kualanamu. Namun, bagi kamu yang berada di luar kota Medan, jangan khawatir, karena Restoran Sederhana juga bisa kamu temui di seluruh pelosok tanah air. 

Memiliki cita rasa masakan Padang yang khas membuat Restoran Sederhana selalu dipenuhi oleh para pengunjung. Diantara menu makanan yang ditawarkan, ayam pop, gulai ayam dan gulai kikil lah yang paling favorit. Baru mencium aromanya saja sudah bisa membuatmu ngiler. Soal harga, dengan Rp20.000 saja kamu sudah bisa menikmati paket nasi ayam, lho. 

2. Rumah Makan Uda Sayang

5 Rumah Makan Padang Ternikmat di Medan, Bikin Lidah Bergoyang!instagram.com/ivanangg

Rumah Makan Uda Sayang beralamat di jalan Krakatau nomor 11. Rumah Makan Uda Sayang merupakan salah satu tempat makan khas Padang paling favorit di Medan. Rasa makanan yang enak ditunjang dengan tempat makan yang nyaman membuat Rumah Makan Uda Sayang tidak pernah sepi pengunjung, terlebih lagi saat jam makan siang.

Makanan yang sering dipesan pengunjung di sini adalah ayam goreng. Ayam goreng Uda Sayang selalu disajikan dalam keadaan panas karena mereka baru akan menggoreng ayam jika ada yang memesannya. Menggunakan ayam kampung membuat ayam gorengnya memiliki tekstur empuk, gurih dan renyah.

Rasanya makan seporsi saja tidak cukup. Untuk harganya, dengan merogoh kocek mulai dari Rp35.000 saja kamu sudah bisa menikmati nasi sayur plus ayam goreng.

3. Restoran Simpang Tiga

5 Rumah Makan Padang Ternikmat di Medan, Bikin Lidah Bergoyang!instagram.com/gerarlnie_1001

Mulanya berada di kawasan Simpang Tiga Perbaungan, saat ini Restoran Simpang Tiga juga bisa kamu temui di luar kota Medan. Aneka macam menu makanan khas Padang yang sangat menggugah selera ada di sini, diantaranya ayam goreng pop, gulai ayam, ayam panggang, rendang, gulai kikil, dendeng paru, gulai otak, gulai ikan, udang dan masih banyak lagi yang lainnya.

Sekali kamu mencicipinya, kamu tidak akan pernah bisa berhenti karena rasa makanannya benar-benar nikmat. Cukup merogoh kocek mulai dari Rp35.000 kamu sudah bisa menyantap seporsi nasi beserta lauknya.

Baca Juga: Lamak Bana! Ini 5 Masakan Padang Berkuah Pedas yang Wajib Dicoba

4. Nasi Kapau Hj. Uni Emi

5 Rumah Makan Padang Ternikmat di Medan, Bikin Lidah Bergoyang!instagram.com/hartono_chai

Nasi Kapau Uni Emi berlokasi di jalan Rotan nomor 83. Meskipun rumah makan ini tampak sederhana, namun tidak dengan cita rasa makanan yang disajikan. Berbagai menu makanan khas Padang di sini memiliki rasa khas yang sangat autentik. Tidak heran jika keberadaannya selalu dicari oleh mereka yang ingin menyantap makanan khas Padang di Medan. 

Menu yang tersedia juga sangat lengkap, mulai dari ayam goreng, kari kambing, gulai kikil sapi, ikan sambal hingga rendang sapi. Harga makanan yang ditawarkan cukup ekonomis, dengan merogoh kocek sekitar Rp26.000 kamu sudah bisa mendapatkan seporsi nasi dengan gulai. Mantap!

5. Restoran Garuda

5 Rumah Makan Padang Ternikmat di Medan, Bikin Lidah Bergoyang!instagram.com/dhillonsunita

Restoran Garuda terletak di jalan Adam Malik nomor 14. Begitu populernya keberadaan Restoran Garuda membuatnya sangat dikenal oleh hampir seluruh masyarakat Medan. Beberapa menu khusus yang juga menjadi menu favorit pengunjung meliputi sop daging, udang goreng, gulai cumi, hati ayam sambal, aneka olahan ayam, aneka olahan ikan dan masih banyak lagi yang lainnya.

Untuk bisa menikmati kelezatan seporsi nasi Padang di sini kamu harus siapkan kocek sekitar Rp40.000. Tenang, harga yang ditawarkan sebanding, kok, dengan rasa yang akan kamu dapatkan.

Nah, itulah lima tempat makan nasi Padang paling nikmat di kota Medan. Jangan sampai menyesal karena kamu telah melewatkan salah satunya, ya. 

Baca Juga: Resep Telur Dadar Ini Khusus Bocoran Buat Penggemar Masakan Padang

Sinta Listiyana Photo Verified Writer Sinta Listiyana

Terimakasih telah membaca tulisan saya :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya