Tips Merawat Motor Custom dan Antik Agar Awet dan Jadi Koleksi

Jangan lupa bayar pajaknya!

Medan, IDN Times - Banyak para pecinta motor antik atau kustom, mengkoleksi berbagai jenis motor dan bentuknya yang unik. Namun, terkadang lupa untuk menjaga perawatan motor tersebut, sehingga motorbike hanya pajangan dirumah sebagai koleksi, dan sangat disayangkan saat ingin memakainya ternyata telah rusak atau tak berfungsi sama sekali.

Nah, salah seorang yang bergerak sebagai pecinta motor custom atau motor antik di kota Medan bernama Siarkansyah Singarimbun, yang akrab disapa, Siar Victory ini menjelaskan bahwa perawatan motor antik ternyata cukup sederhana.

Seperti yang diketahui bahwa, motor kustom merupakan motor yang dibuat dengan keinginan dan kemauan sendiri, dan berkembang sesuai kreatifitas diri agar tampak berbeda dari motor biasanya.

Tak hanya perawatan. Namun, Siar juga menjelaskan bahwa, motor custom tersebut memiliki kendala dalam pembuatannya. Hal ini dikarenakan pembuatan motor custom dibuat dari handcraft, tanpa pabrik.

“Motor custom itu banyak yang gak presisi, karena buatan tangan bukan buatan pabrik. Jadi ada judgement 2 sampai 3 kali baru perfect. Contohnya, kadang ketinggian atau terlalu rendah, terus remnya, kalibrasi. Seringnya motor custome itu selalu stangnya ada yang kepanjangan dan kejauhan. Jadi kalau misalnya customer datang tinggi badannya kita ukur, jangkauan tangannya diukur juga,” jelasnya.

Tentunya bagi para pecinta motor antik atau custom, pasti penasaran. Simak tip dalam menjaga motor antik berikut ini guys.

1. Hidupkan motor, lakukan sesering mungkin

Tips Merawat Motor Custom dan Antik Agar Awet dan Jadi KoleksiSiarkansyah Singarimbun dengan motor customnya (IDN Times/Indah Permata Sari)

Menurutnya, tak harus dibawa jalan, tapi hanya perlu untuk sering dihidupkan motor tersebut. Ia juga menambahkan untuk kalibrasi terhadap motor antik tersebut cukup sederhana.

“Kalau memang gak dibawa jalan gak usah yang penting nyala aja. Biar olinya sirkulasi pengapiannya ngecas lagi. Jadi kebanyakan motor antik, motor custom atau apapun itu karena gak pernah dinyalain,” ucapnya.

Baca Juga: Siarkansyah Ubah RX King 'Si Motor Bandit' Jadi Bermesin Listrik

2. Hindari motor custom dari air

Tips Merawat Motor Custom dan Antik Agar Awet dan Jadi KoleksiSiarkansyah Singarimbun dengan motor customnya (IDN Times/Indah Permata Sari)

Siar menjelaskan, untuk menghindari air dari motor kustom dikarenakan akan mengakibatkan berkarat. Selain itu, juga sering melakukan pembersihan yang sewajarnya.

“Jangan kena air lah, nanti bekarat. Sering-sering dibersihin. Ada orangkan motornya udah dinyalain tapi tetap juga berdebu, baru mau dibersihin pas mau kopdar. Pas kopdar loh kok gak nyala. Nah, itu ngeluhnya nanti. Padahal karena memang gak dirawat. Motor tua itu asyik,” tambahnya.

Seperti halnya motor tua Siar yang telah 4 bulan tak pernah dihidupkan. Namun, saat ingin memakainya masih dalam keadaan bagus.

“Ngerawatnya sederhana, gak mesti tiap hari. 2 atau 3 hari dinyalakan aja dulu sebentar,” ungkap Siar.

3. Jangan lupa bayar pajak

Tips Merawat Motor Custom dan Antik Agar Awet dan Jadi KoleksiSiarkansyah Singarimbun dengan motor customnya (IDN Times/Indah Permata Sari)

Selain perawatan, Siar juga menegaskan bagi para pemilik motor custom atau antik agar tak lupa dalam pembayaran pajak. Hal ini diutarakannya, karena harus memiliki rasa bentuk tanggungjawab sebagai pecinta motor antik.

“Walaupun motor antik atau custom tapi harus tetap bayar pajak. Kita juga harus dukung lokal kita. Motor antik itu repotnya bayar pajak,” tutup Siar.

Baca Juga: Kisah Siarkansyah, Pernah Dianggap Gila karena Motor Custom

Topik:

  • Arifin Al Alamudi
  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya