TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Honda CT125 Jadi Obat Rindu Pecinta Motor Bebek Retro

Unik banget bentuknya nih!

Motor Bebek Trekking Honda CT125

Medan, IDN Times - Banyak alasan mengapa pecinta bebek retro harus memilih Honda Super Cub CT125 untuk memuaskan kerinduannya pecintanya yang ingin bernostalgia maupun yang jatuh cinta dengan tampilannya yang simpel dan unik.

Seperti halnya, desain Honda Super Cub CT125 yang tetap mempertahankan tampilan lawas, salah satunya seperti pengaplikasian jok single seater.

Kesan klasik yang diusungnya juga menjadikan Honda Super Cub CT125 hadir sebagai ikon sepeda motor bebek retro yang mudah dikendarai setiap hari, sekaligus nyaman untuk menemani aktivitas trekking saat menikmati alam.

Baca Juga: Honda CT125 Resmi Meluncur, Harganya Rp75 Juta!

1. Motor bebek retro dengan gaya jadul yang dipadukan sentuhan modern

Honda CT125 (Dok. AHM)

Gunarko Hartoyo, Corporate Communication and Sales Manager PT Indako Trading Coy selaku main dealer Honda di wilayah Sumatera Utara (Sumut) mengungkapkan, Honda CT125 merupakan obat rindu bagi pecinta motor bebek trekking legendaris dengan desain tangguh dan pesonanya tak lekang oleh waktu.

Menghadirkan motor bebek berdesain klasik juga salah satu cara Honda menemani konsumen yang ingin tampil beda.

Selain kesan klasik, Honda Super Cub CT125 juga menjadi motor bebek retro dengan gaya jadul yang dipadukan sentuhan modern sehingga tetap nampak kekinian. Memiliki motor ini, para pecintanya juga akan dimanjakan dengan sejumlah keunggulan.

2. Berikut keunggulan Honda CT125

Honda CT125 bebek berdesain adventure klasik (AHM)

Pertama, Honda CT125 didesain untuk menjadi partner berkendara yang tangguh di medan trekking menuju destinasi menyenangkan seperti berkemah, memancing, ataupun turing santai menikmati alam. Menggunakan rangka yang rigid dan ringan, rangka belakang model ini dibuat lebih panjang untuk mengakomodasi barang bawaan yang lebih besar.

Kedua, Honda Super Cub CT125 dibekali dengan mesin 125cc, PGM-FI, 4 langkah dan berpendingin udara ini mampu memberikan respon yang menyenangkan di perkotaan maupun pengalaman berkendara motor yang nyaman untuk trekking dan turing.

Ketiga, Sistem pengereman Honda Super Cub CT125 dilengkapi dengan beberapa fitur sehingga meningkatkan fitur keamanannya. Untuk keamanan berkendara, motor ini sudah Untuk keamanan berkendara, Honda CT125 dibekali dengan rem cakram ganda dan ABS 1-channel di roda depan guna mengoptimalkan proses pengereman di berbagai medan.

Baca Juga: Makin Ikonik, Motor Bebek Trekking Honda CT125 Tampil Lebih Modern

Berita Terkini Lainnya